Cerita Mistis di Indonesia: Ragam Mitos di Balik Wisata Air Terjun Nglirip, Ada Sosok Putri Sedang Membatik

Cerita Mistis di Indonesia: Ragam Mitos di Balik Wisata Air Terjun Nglirip, Ada Sosok Putri Sedang Membatik

Cerita Mistis di Indonesia: Ragam Mitos di Balik Wisata Air Terjun Nglirip, Ada Sosok Putri yang Sedang Membatik.--instagram/@dwipujiutami

Kisahnya bermula dari zaman dahulu, dengan sebuah cerita tentang pasangan yang berasal dari kelas sosial yang berbeda. Sang pria berasal dari kalangan bangsawan sementara sang wanita adalah seorang putri desa.

Namun, pernikahan mereka ditentang oleh orang tua sang pria karena perbedaan kelas sosial. Sang pria bahkan diperintahkan untuk bunuh diri oleh ayahnya sendiri.

BACA JUGA:Hendak Cari Adik di Rumah yang Terbakar, Seorang Pemuda di Palembang Diduga Mengalami Keracunan Asap

BACA JUGA:10 Rumah Habis Dilahap ‘Si Jago Merah’ di Lorong Terusan 1 Seberang Ulu I Kota Palembang

Kematian sang pria membuat sang wanita menjauh dan menyendiri di dalam goa tersembunyi di belakang Air Terjun Nglirip. Konon, arwah sang wanita membawa kutukan ke air terjun ini.

Selain itu, ada juga legenda Putri Nglirip, yang menggambarkan seorang putri gaib dengan kecantikan luar biasa yang kerap muncul di sekitar air terjun. Putri ini dianggap sebagai penguasa dan penghuni kawasan tersebut.

Sebuah legenda lain mengisahkan tentang Adipati Tuban yang terpesona oleh kecantikan seorang gadis desa. Gadis ini akhirnya menjadi istri adipati, meski dia memiliki kekasih dari kalangan biasa.

Gadis tersebut melarikan diri setelah kekasihnya tewas, dan konon, dia bertapa di sebuah goa di balik Air Terjun Nglirip.

BACA JUGA:Update Zodiak Hari Ini Rabu 30 Agustus 2023: Ramalan 3 Zodiak Paling Genit dan Suka Menggoda

BACA JUGA:Fakta di Balik Pemilu di Indonesia! Ternyata Sudah Beberapa Kali Terjadi Transformasi.

Dia diyakini masih menghuni kawasan ini sebagai Putri Nglirip. Menurut kepercayaan masyarakat lokal, ia memiliki kekuatan untuk memisahkan pasangan dan sering muncul dalam bentuk spiritual.

Di hari-hari tertentu, warga setempat mengatakan bahwa di sekitar air terjun, tampaklah sosok putri yang sedang membatik. Ada juga versi legenda lain yang mengisahkan tentang putri yang bermain air di bawah Air Terjun Nglirip bersama pengawalnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber