Jelang Ramadan, Kapolrestabes Palembang Pastikan Ketersediaan Minyak Goreng Cukup
Kapolrestabes Palembang dan Sekda Kota Palembang sidak ketersediaan minyak goreng di PT Indokarya Internusa, Selasa 7 Februari 2023.-Heru Wahyudi-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhammad Ngajib bersama Sekda Kota Palembang Ratu Dewa melakukan inspeksi mendadak (sidak) ketersediaan minyak goreng.
Peninjauan ketersediaan minyak goreng itu dilakukan di PT Indokarya Internusa, tepatnya di wilayah Boom Baru Kelurahan 1 Ilir Kecamatan Ilir Timur (IT) II Kota Palembang, Selasa 7 Februari 2023.
Menurut Sekda Kota Palembang Ratu Dewa, sidak ini dilakukan untuk memeriksa ketersediaan minyak goreng menjelang Ramadan.
"Kita langsung mengecek ketersediaan minyak datang ke pasar hingga produsen, dan kita mendapati ketersediaan mencukupi selama Ramadan," ungkap Ratu Dewa.
BACA JUGA:Warga Desa Kuripan Selatan Minta Kejari Muara Enim Proses Hukum Sekretaris dan Bendahara Desa
BACA JUGA:Fakta Menarik Legenda Sangkuriang, Muasal Gunung Tangkuban Perahu
Kapolrestabes Palembang, Sekda Kota Palembang dan tim sidak menyimak penjelasan ketersediaan minyak goreng dari Manager Operasional PT Indokarya Internusa, Selasa 7 Februari 2023.-Heru Wahyudi-PALTV
Ratu Dewa melanjutkan, menyikapi kekhawatiran harga minyak goreng bakalan melonjak ketika menjelang bulan Ramadan, maka pihaknya sudah berkoordinasi dengan instansi terkait agar harga di pasaran tetap stabil jelang bulan Ramadan.
"Harganya diupayakan tetap stabil selama bulan Ramadan. Setelah melihat ketersediaan minyak goreng di pasar kita juga melakukan pemantauan harga," ujar Ratu Dewa.
Sementara itu, Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan demi menghindari penimbunan minyak goreng di Kota Palembang.
"Dikhawatirkan adanya penimbunan, kita lakukan pemantauan rutin terhadap minyak goreng," ungkap Mokhammad Ngajib.
BACA JUGA:Manfaat Bunga Telang bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui Orang
BACA JUGA:Keunikan Suku Baduy Dalam yang Jarang Diketahui
PT Indokarya Internusa mampu memproduksi 72 ribu liter minyak goreng dalam sehari.-Heru Wahyudi-PALTV
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: