Manfaat Bunga Telang bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui Orang

Manfaat Bunga Telang bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui Orang

Manfaat bunga telang yang belum diketahui orang--Istimewa

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Clitoria ternatea atau yang dikenal dengan bunga telang adalah salah satu bunga hias yang memiliki warna biru gelap dan sering dijadikan pewarna alami pada makanan ataupun minuman.

Bunga ini sering diolah menjadi berbagai macam makanan ataupun minuman seperti nasi bunga telang maupun teh bunga telang.

Dilansir dari halodoc.com, cara pengolahan bunga telang sangatlah mudah yaitu dengan cara mengeringkan bunga telang terlebih dahulu di bawah sinar matahari selama 2-3 hari sampai benar-benar kering. Pastikan bunga telang tidak terlalu berdempetan dan bertumpuk untuk mencegah adanya jamur.

Setelah kering dapat langsung diolah baik dengan cara diseduh air panas seperti teh, ataupun dimasak bersama nasi menjadi nasi bunga telang.

BACA JUGA:Nostalgia Yuk! Ini Dia 5 Jajanan Lawas yang Pasti Pernah Kalian Beli

BACA JUGA:Tanggapan BSB Baturaja Usai Didemo Warga

Di Thailand, bunga telang dapat diolah dengan cara diperas untuk diambil ekstraknya lalu dicampur dengan santan dan dijadikan bahan dasar minuman Thailand yang dinamakan Nam Dok Anchan.

Cukup ditambahkan campuran madu ataupun sirup gula dan siap dinikmati. Selain itu juga, bunga telang dapat dijadikan camilan dengan cara digoreng bersama adonan tepung.

Tak disangka, bunga hias ini memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan antara lain

1. Menurunkan gula darah

Bunga telang dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh kita dan menjaganya tetap stabil dikarenakan adanya kandungan antioksidan dalam bunga tersebut.

2. Memelihara fungsi dan kesehatan otak

Karena mengandung flavonoid dan juga antosianin yang dipercaya baik untuk memperbaiki sel-sel tubuh, termasuk sel saraf, maka konsumsi bunga telang dapat membantu memelihara fungsi serta kesehatan otak kita dan juga meningkatkan konsentrasi serta daya ingat.

BACA JUGA:IRT di Banyuasin Sukses Jadi Peternak Sapi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: halodoc.com