Video: Kodam II Sriwijaya Miliki Stadion Sepak Bola Kelas Internasional

Video: Kodam II Sriwijaya Miliki Stadion Sepak Bola Kelas Internasional

Peresmian Stadion Garuda Sriwijaya, Kamis 12 Januari 2023.-Firman Hidayat-paltv.co.id

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Stadion Sepak Bola Garuda Sriwijaya ini dibangun atas hibah yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan pada tahun 2022 lalu.

Dalam proses pembangunan sendiri memakan waktu lebih kurang empat bulan, di mana rumput awal yang ada di lapangan diganti, serta dibuatkan jogging track dan tribun untuk tempat duduk bagi para penonton yang akan menyaksikan pertandingan sepak bola di Stadion Garuda Sriwijaya.

Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi mengungkapkan, ke depan Stadion Sepak Bola Garuda Sriwijaya ini dapat digunakan untuk umum, bahkan dapat digunakan untuk pertandingan sepak bola dengan skala internasional.

“Dapat dimanfaatkan seluruh prajurit dalam peningkatan profesionalisme dan juga manfaat untuk masyarakat yang ada di sekitar sini, nanti dibuka untuk umum. Standarnya sudah standar internasional seperti rumput, kemudian rubber tracknya juga. Fasilitas kamar mandinya juga sudah luar biasa menurut saya, sudah tidak memalukan, ini sudah standar internasional. Harapannya ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh prajurit Kodam II Sriwijaya khususnya dan masyarakat,” jelas Pangdam usai peresmian stadion pada Kamis, 12 Januari 2023.

BACA JUGA:Oknum Guru Sekaligus Youtuber Sekayu ini Ternyata Pedofil, Keji Nodai Anak di Bawah Umur

BACA JUGA:Kaum Milenial Bisa Juga Loh Beli Rumah Idaman, Begini Tipsnya

Sementara itu, Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru berharap agar stadion ini dapat digunakan dan dirawat sebaik-baiknya oleh pihak Kodam II Sriwijaya.

“Dibutuhkan kerja sama dengan semua pihak. Tapi kalau untuk perawatan kita yakin dengan prajurit Kodam II Sriwijaya ini, semua infrastruktur Kodam terjaga dengan baik,” kata Gubernur.

Dengan adanya Stadion Sepakbola Garuda Sriwijaya ini, diharapkan dapat mencetak bibit-bibit muda atlet olahraga khususnya sepak bola dari Sumatera Selatan, terutama Kota Palembang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id