Emak-Emak Cindo Militan Sumsel Gelar Pesantren Ramadhan dan Santunan Anak Yatim

Dihadiri oleh anggota EECM Sumsel dari 18 kecamatan di Kota Palembang, jamaah Masjid Al-Ikhlas Kelurahan 26 Ilir, serta penasehat EECM Sumsel, Febrita Lustia Herman Deru. --Foto : Lutfhi - PALTV
“Kita juga bukan kumpulan ibu-ibu sosialita, tetapi di sini kita punya visi dan misi. Emak-Emak Cindo Militan adalah organisasi yang sudah diakui oleh pemerintah dengan adanya SK Kemenkumham. Untuk itu, kami perlu membesarkan EECM Sumsel ini,” tegasnya.
Dalam menjalankan program-programnya, EECM Sumsel berkomitmen untuk menjangkau masyarakat hingga ke lapisan bawah.
“Untuk melaksanakan program-program tersebut, kita sampai ke lapisan bawah, dan kita hadir untuk melayani umat atau masyarakat, apapun itu bentuknya,” pungkasnya.
Nyimas Umi Kalsum menegaskan bahwa EECM Sumsel memiliki visi yang jelas untuk memberikan manfaat kepada masyarakat. --Foto : Lutfhi -PALTV
BACA JUGA:Bakti Sosial PALTV ke Panti Asuhan 'Kita Peduli' dan Masjid di Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah
BACA JUGA:BRI Jamin Keandalan E-Channel agar Lebaran Idulfitri Nyaman dan Transaksi Lancar
Sementara itu, Pembina EECM Sumsel, Febrita Lustia Herman Deru, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh organisasi ini.
“Ini memang kegiatan rutin yang biasanya dilakukan oleh Emak-Emak Cindo Militan Sumsel di bulan Ramadhan,” katanya.
Pembina EECM Sumsel, Febrita Lustia Herman Deru,--Foto : Lutfhi -PALTV
Ia juga menyoroti bahwa eksistensi EECM Sumsel semakin kuat, bahkan telah memiliki perwakilan di berbagai daerah.
“Emak-Emak Cindo ini tetap eksis hingga ke kabupaten/kota serta punya perwakilan dan kegiatan seperti ini, bahkan lebih ditingkatkan lagi,” ujar Febrita Lustia Herman Deru.
Acara ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi anak-anak yatim piatu serta semakin memperkuat peran EECM Sumsel dalam kegiatan sosial dan keagamaan di masyarakat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv.co.id