Heboh, Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Kembali Terbakar

 Heboh, Sumur Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Kembali Terbakar

Kebakaran sumur minyak ilegal kembali terjadi di Musi Banyuasin. Kali ini, kebakaran melanda sebuah sumur minyak ilegal di Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu malam (12/10/2024) -Foto/Ruzi Iskandar-PALTV

MUBA,PALTV.CO.ID- Kebakaran sumur minyak ilegal kembali terjadi di Musi Banyuasin. Kali ini,

Kebakaran melanda sebuah sumur minyak ilegal di Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu malam (12/10/2024) sekitar pukul 22.00 WIB.

Peristiwa tersebut terungkap setelah sejumlah video kebakaran beredar di grup WhatsApp. Salah satu

Video berdurasi 27 detik memperlihatkan suasana malam yang berubah terang akibat kobaran api dari sumur minyak ilegal yang terbakar

BACA JUGA:Langkah Australia Menghadapi Tantangan Siber di Balik Mobil Listrik Buatan China

BACA JUGA:Amerika Serikat Kerahkan Sistem Pertahanan Udara THAAD ke Israel, Antisipasi Serangan Rudal Iran

Dari dalam video yang beredar tesebut, terdengar suara warga yang panik dengan menyebutkan, "Gile, gile, Astagfirullahaladzim, Astagfirullahaladzim, nah dem banyak nian wang yang mati gawe ikak nah."

Selain video pendek tersebut, ada pula rekaman lain berdurasi 45 detik yang memperlihatkan lahan perkebunan sawit yang turut terbakar. 


Kebakaran sumur minyak ilegal kembali terjadi di Musi Banyuasin. Kali ini, kebakaran melanda sebuah sumur minyak ilegal di Desa Tanjung Dalam, Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sabtu malam (12/10/2024) -Foto/Ruzi Iskandar-PALTV

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran ini, Kobaran api yang masih menyala membuat warga setempat berlari dari lokasi kebakaran.

Meskipun kejadian serupa sering terjadi,  namun aktivitas pengeboran minyak ilegal di wilayah Musi Banyuasin masih marak dilakukan oleh warga.

Kapolres Muba, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, membenarkan terjadinya kebakaran di Desa Tanjung Dalam.

Ia mengungkapkan bahwa pihak kepolisian telah mengirimkan tim ke lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan.

BACA JUGA:Pekerja Diancam Pisau, Pemilik Kantin Laporkan Pelaku ke Polrestabes Palembang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: