Fitrianti Agustinda Akan Upayakan Kestabilan Harga Sembako untuk Turunkan Angka Kemiskinan Kota Palembang

Fitrianti Agustinda Akan Upayakan Kestabilan Harga Sembako untuk Turunkan Angka Kemiskinan Kota Palembang

Bakal Calon Walikota Palembang Fitrianti Agustinda akan upayakan kestabilan harga sembako untuk turunkan angka kemiskinan Kota Palembang, Jumat (20/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV

"Masyarakat tadi keluhkan juga masalah sembako yang relatif mahal. Oleh karena itu, saya Calon Walikota bersama Ibu Nandriani berupaya harga sembako ini stabil dan terjangkau bagi masyarakat, sehingga perekonomian masyarakat membaik, daya beli masyarakat meningkat, dan kebutuhan pokok tidak lagi menjadi kendala bagi masyarakat Kota Palembang," ucap Fitrianti Agustinda.

Sementara itu, Manajer Operasional Pasar Baru Talang Jambe Wulan mengatakan, dengan majunya Fitianti Agustinda bersama Nandriani Octarina di Pilkada Palembang, dirinya berharap kestabilan harga pangan di pasaran.


Wulan, Manajer Operasional Pasar Baru Talang Jambe, Jumat (20/9/2024).-Ekky Saputra-PALTV

Dengan kestabilan harga pangan, lanjut Wulan, daya beli masyarakat dapat meningkat sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan para pedagang.

"Dengan jumlah pedagang sekitar 50 pedagang, kami mewakili para pedagang berharap harga sembako dapat tetap stabil, terus dapat meningkatkan daya beli masyarakat,” pungkas Wulan, Manajer Operasional Pasar Baru Talang Jambe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv