Realisasi PBB Palembang Triwulan 3 Masih Jauh dari Target
Realisasi PBB Kota Palembang pada triwulan 3 masih jauh dari target, Senin (5/8/2024).-Sandy Pratama-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Hingga pertengahan triwulan 3 di awal bulan Agustus 2024, realisasi serapan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yang dilakukan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Palembang masih jauh dari target yang ditetapkan.
Ditemui usai Rapat Koordinasi pada hari Senin, 5 Agustus 2024, Penjabat (Pj) Walikota Palembang Ucok Abdulrauf Damenta mengatakan, saat ini perlu penetapan target realistis yang bisa dicapai di sektor PBB, serta perlu juga dilakukan identifikasi potensi baru untuk pendapatan pajak.
“Targetnya jangan yang muluk-muluk. Yang realistis kan bisa dicapai. Kemudian melakukan identifikasi potensi pajak yang baru,” tungkas Pj Walikota Palembang Ucok Abdulrauf Damenta.
Sejauh ini, realisasi serapan PBB Kota Palembang baru di angka 55 persen, dari target triwulan 3 di angka 75 persen, dari target realisasi serapan PBB di tahun 2024.
BACA JUGA:Geliat Kompetisi Basket di Sumatera Selatan, Semangat Sportivitas dan Prestasi
BACA JUGA:Perbasi Sumsel Dukung Event PALTV Basket 3x3 untuk Temukan Bibit Atlet Muda
Ucok Abdulrauf Damenta, Pj Walikota Palembang, Senin (5/8/2024).-Sandy Pratama-PALTV
“Tadi tercapai 55 persen di triwulan ketiga, seharusnya 75 persen targetnya,” ucap Ucok Abdulrauf Damenta.
Ditambahkan Pj Walikota Palembang, karena realisasi serapan PBB Palembang masih belum optimal, penguatan akan dilakukan dan wajib pajak diminta untuk patuh.
“Ya ini kan baru 55 persen. Oleh karena itu kita perlu penguatan,” tutup Pj Walikota Palembang Ucok Abdulrauf Damenta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv