Hati-hati ! Sering dianggap Sepele, Ini Sederet Dosa Besar yang Harus diwaspadai Oleh Seorang Muslim

Hati-hati ! Sering dianggap Sepele, Ini Sederet Dosa Besar yang Harus diwaspadai Oleh Seorang Muslim

Ini Sederet Dosa Besar yang Harus diwaspadai Oleh Seorang Muslim--Foto : Freepik.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Kita sebagai umat manusia memang tempatnya salah dan dosa. Tetapi, seiring perkembangan zaman banyak orang Muslim yang suka meremehkan suatu dosa dan sering menganggap sepele hal tersebut. sedangkan dosa tersebut tergolong ke dalam dosa besar.

Di zaman modern seperti saat ini, kebanyakan umat Islam mulai tergerus keimannya. Terkadang seorang muslim mudah sekali menyepelekan dosa. Bahkan, melakukan perbuatan dosa sudah dianggap biasa

Seperti halnya di zaman sekarang, berpegangan tangan, berpelukan antara laki-laki dan perempuan yang bukan mahram sudah dianggap sebagai hal yang lazim. Era globalisasi tidak hanya mempersembahkan hal-hal yang positif.

Tetapi banyak pula suguhan negatif dari globalisasi yang menggerus nilai-nilai Islam. Akibatnya, tidak sedikit di antara umat Islam yang tersesat pola pikirnya, lemah imannya, dan labil jiwanya. Sehingga, melakukan perbuatan dosa sudah dianggap hal yang biasa.

BACA JUGA:Muslim Harus Tahu! Ini Keutamaan Puasa di Bulan Dzulhijjah, Dapat Menghapus Dosa Selama 2 Tahun

 

Menganggap remeh suatu dosa bisa mengantarkan seseorang ke dalam neraka, meskipun itu bagi orang yang rajin beribadah. Oleh karena itu, sebagai Muslim yang taat, hendaklah kita jangan menganggap sepele suatu dosa.

Dalam Islam, sadar akan dosa dan berusaha untuk meninggalkannya merupakan sesuatu yang sangat penting, supaya kita tidak jauh dari Allah SWT. Dikutip dari laman quran.nu.or.id, sebagaimana Allah SWT berfirman dalam surat An-Nisa’: 31, yang artinya:

“Jika kamu menjauhi dosa-dosa besar di antara dosa-dosa yang dilarang kamu mengerjakannya, niscaya Kami hapus kesalahan-kesalahanmu (dosa-dosamu yang kecil) dan Kami masukkan kamu ke tempat yang mulia (surga).” (QS. An-Nisa’: 31)

Ada beberapa dosa besar yang sering disepelekan oleh seseorang. apa saja dosa tersebut? Berikut paltv.disway.id telah rangkum dari berbagai sumber.

BACA JUGA:Hati-hati Jangan Anggap Remeh! Berikut Beberapa Perkara yang Menyebabkan Dosa Akibat Tak Menjaga Lisan


Dosa besar yang sering dianggap remeh --Foto : Freepik.com/@rawpixel.com

1. Meninggalkan Sholat Fardhu

Dosa besar yang sering dianggap remeh yang pertama yaitu dengan sengaja meninggalkan sholat fardhu. Terkadang, seorang muslim yang disibukkan dengan aktivitas sehari-hari baik dalam bekerja ataupun berbagai hal kerap meninggalkan kewajibannya dalam menunaikan sholat fardhu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber