Persiapan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024, Kesra Setda Provinsi Sumsel Gelar Rapat Koordinasi

Persiapan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024, Kesra Setda Provinsi Sumsel Gelar Rapat Koordinasi

Biro Kesra Setda Provinsi Sumsel gelar rapat koordinasi persiapan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024, Selasa (30/4/2024).-Hafid Zainul-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Dalam menyemarakkan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Tahun 2024, Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sumatera Selatan menggelar Rapat Koordinasi.

Rapat Koordinasi melibatkan Kepala Bagian (Kabag) Kesra dan pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) dari berbagai Kabupaten/Kota, berlangsung di ruang Rapat Bina Praja pada hari Selasa, 30 April 2024.

“Alhamdulillah kami telah melaksanakan Rapat Koordinasi seluruh Kabupaten/Kota dalam rangka pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi yang ke-30 di Kabupaten Musi Banyuasin. Hari ini kita undang seluruh dari Kabag Kesra, Ketua LPTQ, dan tuan rumah,” ujar Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Sumsel, Sunarto.

Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Sumsel Sunarto mengatakan, Rapat Koordinasi bertujuan menetapkan peserta MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024 sebanyak 715 orang.

BACA JUGA:Semarak Ramadan Warga Binaan, Ikut Seleksi MTQ Tingkat Lapas dan Siap Mewakili Sumsel di Ajang Nasional


Sunarto, Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Sumsel, Selasa (30/4/2024).-Hafid Zainul-PALTV

Peserta MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024 paling banyak diisi dari Kota Palembang dan Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) dengan mengirimkan 54 orang.

“Tentunya hari ini menetapkan peserta MTQ, alhamdulillah telah disetujui semua, tidak ada sanggahan. Sehingga 715 peserta siap untuk tampil mewakili Kabupaten/Kota masing-masing,” ucap Sunarto.

MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024 meliputi berbagai lomba yang diikuti baik dari perorangan maupun tim.

Seperti lomba perorangan Tartil, Tilawah Anak, Tilawah Remaja, Tilawah Dewasa, Tahfidz 1 Juz dan Tilawah, Tahfidz 5 Juz dan Tilawah, Tahfidz 10 Juz, Tahfidz 20 Juz, Tahfidz 30 Juz, dan lomba lainnya. Sementara, untuk lomba tim seperti Syahril Qur’an dan Fahmil Qur’an.

BACA JUGA:Pemkab Musi Banyuasin Memastikan Kesiapan Venue MTQ Ke-30 Tingkat Provinsi Sumatera Selatan


715 orang peserta akan berlomba pada MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024 di Muba, Selasa (30/4/2024).-Hafid Zainul-PALTV

“Jadi, cabang-cabang lombanya ada Tartil yang berjumlah 31 orang, kemudian Tilawah Anak 30 orang, Tilawah Remaja 33 orang, Tilawah Dewasa 31 orang. Kemudian, Tahfidz 1 Juz dan Tilawah ada 32 orang, Tahfidz 5 Juz dan Tilawah ada 29 orang, Tahfidz 10 Juz ada 32 orang, Tahfidz 20 Juz ada 24 orang, dan Tahfidz 30 Juz ada 26 orang. Kalau Syahril Qur’an ada 29 tim dan Fahmil Qur’an 29 tim juga. Demikian peserta yang sudah disahkan,” kata Sunarto.

Pelaksanaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sumsel Tahun 2024 akan digelar pada 2 Mei hingga 10 Mei 2024 mendatang di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv