Mobil Hybrid Suzuki Mendominasi Pasar Penjualan di Bulan Maret 2024

Mobil Hybrid Suzuki Mendominasi Pasar Penjualan di Bulan Maret 2024

Mobil Hybrid Suzuki Mendominasi Pasar Penjualan di Bulan Maret 2024--pixabay.com

PALEMBANG,PALTV.CO.ID,- Penjualan mobil Suzuki pada bulan Maret 2024 menunjukkan pertumbuhan yang positif, terutama didorong oleh model mobil hybrid.

Seperti New XL7 Hybrid, All New Ertiga Hybrid Cruise, dan Grand Vitara. PT Suzuki Indomobil Indonesia (SIS) mencatatkan peningkatan penjualan retail sebesar 14%, mencapai total 6.550 unit.

Dari jumlah tersebut, 60% merupakan mobil penumpang, sementara 40% sisanya adalah kendaraan komersial.

Randy R. Murdoko, Kepala Departemen Penjualan 4W PT SIS, menjelaskan bahwa mobil hybrid memiliki peran yang signifikan dalam peningkatan penjualan, dengan kontribusi mencapai 51%.

BACA JUGA: Dugaan Korupsi Izin Perkebunan, Kabid Survei dan Pemetaan BPN Sumsel Diperiksa Kejati Sumsel

Menurutnya, ini mencerminkan pergeseran pelanggan Indonesia menuju kendaraan ramah lingkungan, yang sejalan dengan tren global di mana kesadaran akan lingkungan semakin meningkat.

Pasar mobil hybrid Suzuki semakin diminati oleh konsumen karena keunggulan teknologi yang ditawarkannya, terutama melalui fitur Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS).

Fitur ini memberikan efisiensi dalam penggunaan bahan bakar, sesuai dengan kebutuhan konsumen yang semakin peduli terhadap masalah lingkungan.

Randy juga menyatakan apresiasinya terhadap jaringan dealer resmi Suzuki dan layanan purna jualnya yang berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan.

BACA JUGA: Harmoni atau Kekhawatiran? Melacak Jejak Interaksi Manusia dan Robotika di Era Masa Depan

Menurutnya, kepercayaan dan kepuasan pelanggan adalah hal yang sangat penting bagi Suzuki.

Secara spesifik, model XL7 Hybrid menjadi favorit di antara konsumen Suzuki dengan penjualan tertinggi.

Selain itu, model Baleno juga mengalami peningkatan penjualan yang signifikan sebesar 128% dibandingkan bulan sebelumnya.

Begitu juga dengan penjualan Ignis yang meningkat 33%. Hal ini menunjukkan bahwa Suzuki berhasil menarik minat konsumen dengan berbagai pilihan model yang inovatif dan ramah lingkungan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber