126 PNS Ikuti Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas oleh Kemenkumham Sumsel

 126 PNS Ikuti Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas  oleh Kemenkumham Sumsel

126 PNS Ikuti Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas oleh Kemenkumham Sumsel--foto/ document. Kemenkumham Sumsel

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Pada Rabu, 12 April, sebanyak 126 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan turut serta dalam Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas.

Acara ini dihelat di Ballroom Rambang Semesta Palembang dan menandai momen penting bagi PNS di wilayah tersebut.

Dari total 129 pegawai yang direncanakan mengikuti seleksi tersebut, 104 orang mengikuti Penyetaraan Ijazah Strata 1 (S1), 3 orang untuk Penyetaraan Ijazah Strata 2 (S2), dan 19 orang mengikuti Ujian Dinas (Udin) Tingkat I dari Golongan II ke III. 

Meskipun demikian, terdapat 3 orang yang tidak hadir dalam kegiatan tersebut. Peserta berasal dari PNS Kemenkumham yang tersebar di Kantor Wilayah serta Satuan Kerja Pemasyarakatan dan Imigrasi di Sumatera Selatan.

BACA JUGA: Lebaran Masih Lama, Warga Palembang Mulai Berburu Uang Kertas Baru di Mobil Kas Keliling BI

Kegiatan Seleksi Kenaikan Pangkat melalui Penyetaraan Ijazah dan Ujian Dinas ini diselenggarakan oleh Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kemenkumham Republik Indonesia secara serentak di seluruh Kantor Wilayah Kemenkumham di Indonesia.

Hal ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan prestasi kerja dan pengabdian PNS kepada Negara, sesuai dengan amanat dari Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2002.

Rahmi Widhiyanti, Kepala Divisi Administrasi, dalam sambutannya menjelaskan bahwa proses kenaikan pangkat bagi PNS bukanlah semata-mata hak belaka, tetapi juga merupakan penghargaan atas prestasi kerja yang telah diperoleh sesuai dengan persyaratan dan peraturan yang berlaku. 


126 PNS Ikuti Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas oleh Kemenkumham Sumsel--foto/ document. Kemenkumham Sumsel

Ia juga menegaskan pentingnya menjalani proses seleksi dengan sungguh-sungguh serta tidak mempercayai pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan, karena hasil kelulusan bersifat objektif dan real-time.

"Kami ucapkan selamat mengikuti ujian, ikutilah ini dengan penuh kesungguhan serta diiringi dengan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Semoga teman-teman sekalian diberikan kelancaran dan hasil yang terbaik. Semoga Kanwil Sumsel memperoleh hasil 100% lulus ujian ini," tutur Rahmi dengan penuh semangat.

Selanjutnya, Bulan Mahardika Subekti, Kepala Subbagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga, menjelaskan tentang tata tertib yang berlaku selama ujian berlangsung.

 Ia juga memperlihatkan kepada para peserta video singkat tentang tata cara pemakaian sistem Comet (Computer Assisted Test) yang digunakan untuk seleksi tersebut.


126 PNS Ikuti Seleksi Penyesuaian Ijazah dan Ujian Dinas oleh Kemenkumham Sumsel--foto/ dokumen. Kemenkumham Sumsel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: