Pj Gubernur Sumsel Buka Pengajian Ramadan 1445 Hijriah dan Tarawih di Griya Agung Palembang

Pj Gubernur Sumsel Buka Pengajian Ramadan 1445 Hijriah dan Tarawih di Griya Agung Palembang

Pj Gubernur Sumsel buka Pengajian Ramadan 1445 Hijriah dan Tarawih di Griya Agung Palembang, Senin (11/3/2024).-Ilham Wahyudi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Pj Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni membuka Pengajian Ramadan 1445 Hijriah/2024 M, di Griya Agung Palembang yang berada di Jalan Demang Lebar Daun Kota Palembang pada Senin malam, 11 Maret 2024.

Pengajian Ramadan 1445 Hijriah/2024 M diawali dengan salat Isya' berjamaah yang diikuti oleh seluruh jema'ah yang hadir. Kemudian dilanjutkan dengan salat Tarawih berjama'ah.

Kegiatan ini dihadiri Forkopimda, Instansi Vertikal, BUMN, BUMD, OPD, Organisasi Pemerintah, dan Organisasi Keagamaan lainnya dalam rangka membuka kegiatan awal Ramadan di Sumatera Selatan.

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengatakan kegiatan Ramadan akan diadakan bergilir di setiap Forkopimda sepanjang bulan Ramadan.

BACA JUGA:Warga Musi Banyuasin Diminta Tidak Bermain Petasan Selama Bulan Puasa Ramadan


Pengajian Ramadan 1445 H di Griya Agung Palembang, Senin (11/3/2024).-Ilham Wahyudi-PALTV

"Kegiatan Ramadan dimulai pada malam hari ini terus dilaksanakan sepanjang bulan Ramadan. Nanti juga akan diadakan kegiatan bergiliran di setiap Forkompimda," kata Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni.

Agus Fatoni menjelaskan, kegiatan pelayanan lainnya juga akan tetap digelar selama bulan Ramadan 1445 Hijriah.

"Kita harapkan di bulan Ramadan ini aktivitas perkantoran tetap dilaksanakan, namun kegiatan di tingkatkan lagi," ujarnya.

Pengajian Ramadan 1445 Hijriah/2024 M akan digelar oleh OPD Provinsi Sumsel di Griya Agung setiap harinya.

BACA JUGA:Sukacita Sambut Ramadan, Warga Ulak Jermun Pawai Obor Keliling Kampung


Pelaksanaan salat Tarawih di Griya Agung Palembang, Senin (11/3/2024).-Ilham Wahyudi-PALTV

Untuk jadwal salat Isya' dan Tarawih di Griya Agung dimulai pada hari Senin, 11 Maret 2024 hingga 5 April 2024 mendatang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv