Robohnya Gilder Beton Pembangunan Fly Over Bantaian Diduga Adanya Getaran dari Rel Kereta

Robohnya Gilder Beton Pembangunan Fly Over Bantaian Diduga Adanya Getaran dari Rel Kereta

Kondisi lokasi kejadian gilder beton proyek pembangunan jembatan fly over Bantaian yang roboh. -Foto/mardiansyah-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Peristiwa naas terjadi pada proyek pembangunan jembatan fly over Bantaian Petak di Desa Panang Jaya, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim hingga menimbulkan korban dari pekerja proyek dan rangkaian kereta api Babaranjang, kemarin siang. 

Evakuasi masih di lakukan oleh pihak PT KAI dan proyek, termasuk pihak kepolisian melakukan olah TKP guna memastikan penyebab kecelakaan terjadi. Sejumlah material besar dari gilder beton dan besi peluncur gilder masih berada di lokasi kejadian, namun arus lalulintas sudah berjalan lancar. 

Sementara ini gilder beton yang roboh karena adanya getaran dari rel kereta api (KA) setiap kali ada kereta yang melintas. "Ini baru dugaan awal, ya", ujar Kapolres Muara Enim, AKBP Jhoni Eka Putra.

Diduga sementara, getaran permukaan tanah saat KA melintasi rel yang berada persis di bawah lokasi pembangunan jembatan fly over menyebabkan bagian alat berat dan gilder bergeser. Getaran ini juga diduga penyebab gilder beton roboh hingga menimpa KA Babaranjang yang sedang melintas di bawahnya. 

BACA JUGA:Seorang Ibu Histeris Hingga Jatuh Pingsan Melihat Anak Kesayangan Terbujur Kaku di Kamar Jenazah

"Saat ini tim identifikasi dari Polres Muara Enim masih melakukan pemeriksaan TKP untuk memastikan penyebab terjadinya peristiwa tersebut", imbuh Jhoni. 

Kita terus melakukan pemeriksaan guna memastikan apakah ada faktor human eror atau ada penyebab lainnya. Untuk arus lalulintas sudah berjalan lancar, karena kemarin sempat terjadi kemacetan panjang karena kejadian berasa di dekat perlintasan rel kereta. "Sejak beberapa jam setelah kejadian arus lalulintas mulai lancar dan hari ini di pastikan tidak akan ada kemacetan lagi" ungkapnya. 

Di beritakan sebelumnya gilder beton dari pembangunan jembatan fly over Bantaian roboh dan menimpa rangkaian KA Babaranjang yang sedang melintas.

Bahkan dikabarkan ada 9 orang menjadi korban dan salah satu korban meninggal dunia. 2 orang dalam keadaan kritis masih dalam perawatan medis 6 orang lainnya mengalami luka-luka. 


Kondisi lokasi kejadian gilder beton proyek pembangunan jembatan fly over Bantaian yang roboh. -Foto/mardiansyah-PALTV

Dari kejadian ini sempat membuat kemacetan panjang dari arah Muara Enim - Palembang dan juga sebaliknya. Bahkan operasional perjalanan kereta api penumpang juga ikut terganggu. Pihak PT KAI juga telah meminta maaf kepada para penumpang KA atas gangguan tersebut.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: