Inilah Alasan Dan Faktor Palestina Sulit Untuk Meraih Kemerdekaan

Inilah Alasan Dan Faktor Palestina Sulit Untuk Meraih Kemerdekaan

Inilah Alasan Dan Faktor Palestina Sulit Untuk Meraih Kemerdekaan--instagram.com/@freepalestinemelb

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Kemerdekaan Palestina masih menjadi isu yang kompleks dan sulit hingga saat ini. Meskipun telah ada upaya dan aspirasi yang kuat untuk mencapai kemerdekaan bagi Palestina, namun realitasnya menunjukkan bahwa langkah menuju kemerdekaan tersebut masih terhambat oleh sejumlah faktor.

1. lemahnya sistem politik di dalam negeri.

Salah satu alasan utama sulitnya Palestina meraih kemerdekaan adalah karena lemahnya sistim politik di dalam negeri. Perselisihan politik dan perpecahan internal antara berbagai faksi, seperti antara Hamas di Jalur Gaza dan Otoritas Palestina di Tepi Barat, telah menghambat upaya bersama menuju kemerdekaan.

Selain itu, wilayah Yerusalem Timur yang sudah dianeksasi sepenuhnya oleh Israel juga menjadi faktor yang mempersulit proses tersebut.

BACA JUGA:Mengungguli Kompetisi, Keistimewaan Suzuki Impulse 125 dalam Menantang Dominasi Honda Vario

2. Pendudukan Israel atas wilayah Palestina.

Pendudukan Israel atas wilayah Palestina juga merupakan hambatan utama dalam perjuangan menuju kemerdekaan Palestina.


Inilah Alasan Dan Faktor Palestina Sulit Untuk Meraih Kemerdekaan--instagram.com/@freepalestinemelb

Konflik berkepanjangan antara Palestina dan Israel telah menciptakan ketidakstabilan dan menghambat upaya perdamaian.

Selain itu, kebijakan pendudukan yang dilakukan oleh Israel juga menyulitkan upaya menuju kemerdekaan Palestina.

BACA JUGA:Mengungguli Kompetisi, Keistimewaan Suzuki Impulse 125 dalam Menantang Dominasi Honda Vario

3. Kurangnya pengakuan dari sejumlah negara.

Kurangnya pengakuan dari sejumlah negara juga menjadi kendala dalam perjuangan Palestina untuk merdeka. Meskipun sejumlah negara telah memberikan pengakuan terhadap Palestina sebagai negara merdeka.

Namun masih banyak negara lain yang belum mengakui Palestina sebagai negara yang berdaulat. Ketidakadanya pengakuan tersebut turut mempersulit upaya Palestina dalam mencapai kemerdekaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber