Kembali Polda Lampung Bongkar Sindikat Narkoba Kelompok Freddy Pratama

Kembali Polda Lampung Bongkar Sindikat Narkoba Kelompok Freddy Pratama

Saat petugas polda lampung menggelar press release pengungkapan narkoba 39.18 kg sabu--Foto : dokumentasi direktorat narkoba polda lampung

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Jaringan sindikat pengedar narkoba kelompok freddy pratama, untuk kesekian kalinya berhasil diungkap direktorat narkoba polda lampung.

Dalam pengungkapan kali ini, polisi berhasil amankan 8 orang tersebut dengan jumlah barang bukti sabu seberat 39,18 kg.

Dalam press releasenya Kapolda Lampung Irjen pol Helmi Santika, didampingi Direktur Narkoba Polda Lampung Kombes Pol Erlin Tangjaya mengatakan jika ke 8 orang tersangka ini berhasil ditangkap pada bulan awal januari di sejumlah lokasi. Berdasarakan pengungkapan sebelumnya pada tahun 2023 lalu.

“berdasarkan hasil pengembangan dari tersangka sebelumnya, kami menerima sejumlah informasi masih adanya jaringan narkoba yang masih dikendalikan oleh Freddy Pratama alias casanova” ujar Irjen Pol Helmy Santika saat menggelar press release pada hari rabu (31/1/2024).

BACA JUGA:Mengisi Bahan Bakar Terlalu Penuh? Ini 5 Dampak Negatif Melakukan Pengisian BBM Sepeda Motor Hingga Tumpah!

Ditambahkan oleh jenderal polisi bintang 2 ini, awal mulanya kembali terungkap jaringan narkoba Freddy Pratama ini. Setelah petugas polisi amankan 3 tersangka di pelabuhan Bakauheni Lampung, tepatnya di area Sea Port Interdiction pada hari Minggu (17/1/2024).

dari penangkapan 3 tersangka yang kedapatan membawa sabu dengan berat 38,19 kg, polisi akhirnya melakukan pengembangan dan amankan 5 orang tersangka di Lampung dan Jakarta.


Kapolda lampung irjen pol Helmy santika didampingi direktur narkoba bareskrim mabes polri brigjen pol mukti juharsa dan direktur narkoba polda lampung kombes pol erlin tangjaya--Foto : dokumentasi direktorat narkoba polda lampung

Hingga saat ini, Direktorat Narkoba Polda Lampung yang dipimpin oleh mantan Kapolres Musi Banyuasin (Muba) Kombes Pol Erlin Tangjayamasih terus melakukan pengembangan dan pengejaran, terhadap jaringan narkoba sindikan Freddy Pratama di tanah air ini.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: