Ruko Sitaan Polda Lampung Terbakar, Diduga Akibat Aksi Pencurian

Peristiwa yang terjadi di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan 9/10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Palembang ini diduga dipicu oleh aksi pencurian.--Foto : Suaryadi - PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sebuah rumah toko (ruko) yang tengah berstatus sebagai barang bukti sitaan Direktorat Reserse Polda Lampung mengalami kebakaran pada Rabu (10/1/2025) siang. Peristiwa yang terjadi di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan 9/10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, PALEMBANG ini diduga dipicu oleh aksi pencurian.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 11.00 WIB dan sempat menimbulkan kepulan asap hitam tebal yang terlihat dari radius beberapa ratus meter. Warga sekitar yang panik segera melapor ke pihak kepolisian.
“Iya benar, ada laporan dari masyarakat mengenai ruko terbakar. Ruko tersebut dalam penyitaan Direktorat Reserse Polda Lampung,” ujar Panit 3 SPKT Polrestabes Palembang, Ipda Yudi Setiawan, saat ditemui di lokasi kejadian.
BACA JUGA:Wali Murid Menduga ada Pungli di TK Negeri 1 Muara Enim
BACA JUGA:Edarkan Sabu 296 Gram, Pengedar Narkotika di Palembang Divonis 8 Tahun Penjara dan Denda Rp1 Miliar
Kebakaran terjadi sekitar pukul 11.00 WIB dan sempat menimbulkan kepulan asap hitam tebal yang terlihat dari radius beberapa ratus meter. Warga sekitar yang panik segera melapor ke pihak kepolisian.--Foto: Suryadi - PALTV
Ipda Yudi menjelaskan, penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penyelidikan. Namun, dugaan awal mengarah pada ulah seorang pelaku pencurian yang masuk ke dalam ruko sebelum api muncul.
“Informasi dari warga sekitar, ada indikasi pencurian. Karena ketahuan warga, dia berlari keluar dari dalam saat asap tebal mulai terlihat,” katanya.
Menurut Yudi, kemungkinan besar pelaku berniat mencuri kabel atau besi di dalam ruko tanpa menyadari bahwa masih ada aliran listrik aktif. Hal inilah yang diduga menjadi pemicu terjadinya ledakan kecil dan kebakaran.
Kesaksian warga turut memperkuat dugaan tersebut. Pita (31), salah satu saksi mata, menyebut bahwa pria yang diduga pelaku kerap terlihat mondar-mandir di sekitar ruko tersebut.
BACA JUGA:Polda Sumsel Ungkap Ratusan Kasus Narkoba, Puluhan Kilogram Sabu Disita & 3 Pelaku Ditembak
BACA JUGA:Sudah Siap 90 Persen, 250 Atlet Kontingen OKI Siap Berlaga di Porprov XV Sekayu Muba
Ipda Yudi menjelaskan, penyebab pasti kebakaran masih dalam proses penyelidikan. Namun, dugaan awal mengarah pada ulah seorang pelaku pencurian yang masuk ke dalam ruko sebelum api muncul.--Foto : Suryadi - PALTV
“Iya, tadi ada satu orang, kayaknya maling. Dia masuk lewat samping. Tiba-tiba saja ada suara ‘duar’ dari dalam, terus asap tebal keluar,” ujar Pita.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: paltv.co.id