Inilah 5 Perangkat VR yang Dapat Digunakan Untuk Merasakan Sensasi Kehidupan Dalam Dunia Virtual Reality!

Inilah 5 Perangkat VR yang Dapat Digunakan Untuk Merasakan Sensasi Kehidupan Dalam Dunia Virtual Reality!

Inilah 5 Perangkat VR yang Dapat Digunakan Untuk Merasakan Sensasi Kehidupan Dalam Dunia Virtual Reality--Foto : Freepik.com/freepik

Pengguna dapat melihat video dengan sudut pandang 360 derajat dan membawa pengguna menuju ke berbagai tempat serta event yang menarik layaknya berada di kota New York, menikmati suasana pantai Hawaii, menyaksikan konser musik di Madison Square Garden, dan berbagai kegiatan menarik lainnya.

Untuk setiap konten yang hendak disaksikan, pengguna perlu mengunduhnya secara terpisah. Setiap konten berisikan file yang besar, oleh karena itu pastikan tersedia ruang penyimpanan data yang besar sehingga dapat menikmati semua kontennya.

BACA JUGA:Betavolt Ciptakan Baterai Nuklir, Bisa Tahan Sampai 50 Tahun

 

The North Face: Climb

Bagi para penggemar olahraga panjat tebing, maka perangkat VR yang satu ini perlu untuk dicoba. Pengguna bukan hanya akan mendapatkan sensasi memanjat tebing yang menegangkan.

Namun, pengguna juga akan mendapat panduan dari Cedar Wright dan Sam Elias yang merupakan dua pemanjat tebing profesional kelas dunia di dua lokasi tebing yang sangat luar biasa yaitu Moab di Colorado dan Yosemite National Park di California.

Pengguna akan menyaksikan beragam pemandangan yang mempesona dari view seorang pemanjat tebing, selain itu pengguna juga dapat merasakan ketegangannya pada saat hendak memulai aktivitas tersebut.

BACA JUGA:Bagaimana Pemanfaatan Teknologi QR Code Dalam Kehidupan? Inilah 6 Manfaat Dari Penggunaan QR Code!

 

Cardboard Camera

Perangkat VR ini mempunyai keunggulan dapat dilihat dari berbagai sudut, dikarenakan perangkat ini melakukan foto dengan fitur panorama indah bersudut 360 derajat.

Perangkat VR ini juga mampu merekam suara sehingga pengguna dapat merasakan kembali apa yang pernah dirasakan pada saat mengambil gambar tersebut dan lokasi pengguna sedang berlibur.

Oleh karena itu, pada saat pengguna sedang berlibur bersama keluarga, perangkat cardboard camera ini menjadi salah satu barang yang tidak boleh ditinggalkan.

Itulah beberapa perangkat Virtual Reality (VR) yang dapat digunakan oleh pengguna untuk dapat merasakan sensasi nyata dan realistis yang terjadi pada dunia virtual.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber