Motor Off-Road yang Siap Bereksplorasi Pada Segala Medan! Inilah Yamaha YZ250 FX!

Motor Off-Road yang Siap Bereksplorasi Pada Segala Medan! Inilah Yamaha YZ250 FX!

Motor Off-Road yang Siap Bereksplorasi Pada Segala Medan! Inilah Yamaha YZ250 FX!--Foto : Youtube.com/@yamahamotorusa

Rangka Yamaha YZ250 FX ini terbuat dari frame aluminium yang telah ditingkatkan sehingga menjadi lebih ringan, namun akan tetap kuat dalam menopang beban.

BACA JUGA:Honda Accord Generasi Ke-11 Resmi Hadir di Indonesia, Mari Lihat Penampakannya

Begitu juga dengan side stand alias standar sampingnya yang juga kuat walaupun ringan. Motor Yamaha YZ250 FX ini mempunyai dimensi dengan panjang yang berukuran 2.174 mm x lebar 826 mm x tinggi 1.280 mm.

Secara keseluruhan, berat dari motor Yamaha YZ250 FX ini hanya sekitar 111 kg, menjadikan motor ini sangat efektif sebagai penjelajah alam.

Kapasitas tangki dari Yamaha YZ250 FX juga terbilang besar yakni mencapai 8,2 liter. Untuk menunjang performa yang baik pada berbagai medan, Yamaha YZ250 FX ini mengandalkan ban GeoMax dari Dunlop yang bertapak lebar.

Hal ini membuatnya akan memberikan traksi yang kuat serta dapat disesuaikan menggunakan teknologi dari Yamaha. Selain itu, suspensinya mengandalkan buatan KYB yang mampu memberikan jarak travel hingga lebih dari 12 inchi. 

Sementara untuk pengendaliannya motor Yamaha YZ250 FX ini mengandalkan cakram hidrolik yang pakem sekaligus anti selip.

BACA JUGA:Bingung Cara Mengurus Pembuatan STNK Motor Listrik? Ini Solusinya!


Fitur Andalan Yamaha Power Tuner App--Foto : Youtube.com/@yamahamotorusa

 

Spesifikasi Mesin Yamaha YZ250 FX

Turun pada kelas motor cross, Yamaha YZ250 FX ini mengandalkan mesin 4-tak, berkapasitas 250 cc, DOHC, dan berpendingin cairan.

Mesin ini telah menggunakan teknologi paling mutakhir dari Yamaha untuk performa cross country yang optimal. Ini sudah termasuk penyempurnaan pada intake duct, intake port, exhaust camshaft, muffler, dan balancer.

Karakter mesin motor yang overstroke khas motor cross membuatnya mempunyai rasio kompresi hingga 13,8:1 ini tentu membuatnya menjadi sangat bertenaga.

Yamaha YZ250 FX ini mempunyai daya maksimum yang mencapai 37,9 PS pada 12.100 rpm dan torsi maksimum mencapai 24,8 Nm pada 8.800 rpm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber