Pj Bupati Muba Berikan THR, Ratusan Petugas Kebersihan Kabupaten Muba Ucap Syukur Alhamdulillah

Pj Bupati Muba Berikan THR, Ratusan Petugas Kebersihan Kabupaten Muba Ucap Syukur Alhamdulillah

Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud menyerahkan THR kepada seorang Petugas Kebersihan di lingkungan Pemkab Muba pada hari Senin, 17 April 2023.-Ruzi Iskandar-PALTV

MUSI BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Sebagai ungkapan rasa terima kasih karena telah ikut berjuang menjaga kebersihan dan keindahan kota, sehingga kota Sekayu menerima Piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Pj Bupati MUSI BANYUASIN Apriyadi Mahmud pada Senin pagi, 17 April 2023 kemarin, secara langsung menemui ratusan Petugas kebersihan yang selama ini menjaga kebersihan dan keindahan kota Sekayu dan Kabupaten MUSI BANYUASIN.

Selain mendengarkan aspirasi dari sejumlah pasukan orange tersebut, Pj Bupati Musi Banyuasin juga mengajak seluruh Petugas Kebersihan dan juga tukang ojek di Kota Sekayu, untuk ikut salat Ied berjamaah di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Banyuasin pada hari raya Idul Fitri nanti.

Pj Bupati Muba Apriyadi mengatakan, sudah selayaknya Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin untuk memperhatikan pegawainya. Apalagi berkat kerja keras mereka, Kota Sekayu telah berhasil meraih Piala Adipura yang membuat bangga masyarakat Kabupaten Musi Banyuasin.

Selain itu juga, Petugas Kebersihan di Kabupaten Musi Banyuasin perannya sangat penting dalam menjadikan Kota Sekayu sebagai kota yang nyaman, bersih dan indah, sehingga warga yang tinggal pun menjadi nyaman.

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Kunjungi Kantor BPS Sumsel

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Lepas Ribuan Pemudik Gratis Jalur Kereta Api

Untuk itulah, Pemkab Muba pada tahun depan berinisiatif untuk meningkatkan kesejahteraan dengan menaikkan gaji Petugas Kebersihan di lingkungan Pemkab Muba.

“Pertama, silaturahim dengan seluruh Petugas Kebersihan yang ada di Kota Sekayu. Alhamdulillah kita kan tahun 2022 dapat Adipura. Ini adalah berkat hasil kerja dari terutama Petugas Kebersihan yang ada di Kabupaten Musi Banyuasin. Kemudian yang kedua, ya bagi THR untuk Petugas Kebersihan yang ada di Kabupaten Musi Banyuasin. Kemudian yang ketiga, mendengarkan suara hati, mendengarkan keluhan mereka, ternyata ada keinginan yang selama ini belum tersampaikan. Dan hari ini sudah disampaikan oleh mereka. Pada dasarnya bahwa Petugas Kebersihan berkeinginan agar kesejahteraannya terutama gajinya dinaikkan,” terang Pj Bupati Muba Apriyadi.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Musi Banyuasin Andi Wijaya Busroh mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh Pj Bupati Muba Apriyadi, dengan menemui langsung Petugas Kebersihan yang ada di DLH Muba.

Tentunya hal tersebut menurut Andi dapat menambah semangat bagi petugas yang ada di lapangan. Apalagi apresiasi tersebut diberikan secara nyata berupa Tunjangan Hari Raya (THR) dan kenaikan gaji, yang tentunya bisa meningkatkan taraf hidup Petugas Kebersihan Kabupaten Musi Banyuasin.

BACA JUGA:Perkuat Silaturahmi, Holiday Angkasa Wisata Bagikan Sembako kepada Warga

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Sebut Kepadatan Lalu Lintas Lewati Sumsel Hingga Tengah Malam


Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud dan Kepala DLH Muba Andi Wijaya Busroh turut merasakan kebahagiaan para Petugas Kebersihan yang telah menerima THR. Senin, 17 April 2023.-Ruzi Iskandar-PALTV

“Petugas Kebersihan dan Taman ini di Kabupaten Musi Banyuasin itu kurang lebih seribu orang. Pada hari ini yang berada di Sekayu dikumpulkan karena Pak Bupati ingin bersilaturahmi. Sekaligus beliau ingin menyampaikan ucapan terima kasih dan rasa syukur karena Musi Banyuasin mendapatkan Adipura di tahun 2022 ini dan beliau sendiri yang menerima di Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI di Jakarta,” terang Andi Wijaya Busroh di tengah riuh gembira para Petugas Kebersihan Kabupaten Musi Banyuasin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv