Banyuasin Prihatin Kasus Tuberkulosis Tertinggi Nomor Dua di Sumsel

Banyuasin Prihatin Kasus Tuberkulosis  Tertinggi Nomor Dua di Sumsel

PJ. Bupati Banyuasin Prihatin Kasus Tuberkulosis Tertinggi Nomor Dua di Sumsel--Foto : Suryadi - PALTV

BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Pj Bupati BANYUASIN, Hani Syopiar Rustam, mengungkapkan keprihatinan atas lonjakan kasus Tuberkulosis (TB) yang mencapai 1697 kasus hingga 31 Oktober 2023, menjadikan BANYUASIN sebagai peringkat kedua tertinggi di Sumatera Selatan.

Saat meresmikan Sistem Informasi Program Kesehatan Berbasis Elektronik (SERAMBE) Banyuasin di OPI Hotel, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin.

"Perlu komitmen dan dukungan semua pihak," ungkapnya. Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyuasin telah menciptakan terobosan melalui aplikasi SERAMBE Banyuasin, yang disebutnya sebagai langkah kreatif dalam menyampaikan informasi tentang bahaya TB kepada masyarakat.

Rustam mengapresiasi inisiatif Kepala Dinkes, Dr. Rini Pratiwi, dalam mengembangkan aplikasi tersebut, yang memungkinkan masyarakat memperoleh informasi mengenai pencegahan TB melalui telepon genggam.

BACA JUGA:Pj. Bupati Pastikan Stabilitas Harga dan Stok Bahan Pokok Tersedia Jelang Nataru


Pj Bupati Banyuasin : Saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Banyuasin, menapresiasi kepada Kepala Dinkes Dr dr Rini Pratiwi yang telah menginisiasi dan berinovasi menghadirkan Aplikasi Serambe Banyuasin--Foto : Suryadi - PALTV

"Saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Banyuasin, menapresiasi kepada Kepala Dinkes Dr dr Rini Pratiwi yang telah menginisiasi dan berinovasi menghadirkan Aplikasi Serambe Banyuasin," ungkapnya.

Ketua DPRD Banyuasin, Irian Setiawan, juga mendukung aplikasi ini karena dapat menyediakan informasi terkait pencegahan penyakit TB kepada masyarakat. "Ini harus di sosialisasikan kepada masyarakat," katanya.

Diharapkan, pemanfaatan maksimal Aplikasi Serambe Banyuasin dapat menjadi langkah menuju eliminasi TB pada tahun 2030, menciptakan masyarakat yang sehat dan sejahtera di Kabupaten Banyuasin.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv.co.id