Kabupaten Muba Perkuat Transparansi Dana Desa dengan Peluncuran Aplikasi ‘Pentas Jaksa Muba’

Kabupaten Muba Perkuat Transparansi Dana Desa dengan Peluncuran Aplikasi ‘Pentas Jaksa Muba’

Kabupaten Muba perkuat transparansi Dana Desa dengan peluncuran aplikasi ‘Pentas Jaksa Muba’--Dokumentasi Diskominfo Muba

MUSI BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) di Sumatera Selatan terus melangkah maju dalam upaya pencegahan penyelewengan Dana Desa.

Langkah terbaru dalam upaya ini adalah peluncuran Aplikasi Pentas Jaksa Muba (Pendampingan dan Konsultasi Jaga Kawal Dana Desa), yang diresmikan oleh Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud pada Jumat, 27 Oktober 2023.

"Aplikasi Pentas Jaksa Muba ini merupakan upaya konkret untuk menangkal potensi penyelewengan Dana Desa, baik yang melibatkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) maupun Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (ABPD)," kata Pj Bupati Apriyadi Mahmud saat peluncuran aplikasi ini.

Kabupaten Muba, yang mencatat perputaran Dana Desa hampir setengah triliun Rupiah, harus memastikan bahwa pengelolaan dana ini benar-benar transparan dan memberikan manfaat kepada masyarakat Desa di seluruh wilayah Muba.

BACA JUGA:Dirjen Cipta Karya Janjikan Jalan Rusak Akibat Pembangunan SPALDT Akan Diperbaiki Akhir Tahun 2023


Pj Bupati Muba Apriyadi Mahmud mengatakan aplikasi Pentas Jaksa Muba ini merupakan upaya konkret untuk menangkal potensi penyelewengan Dana Desa.--Dokumentasi Diskominfo Muba

Menurut Pj Bupati, pada Tahun Anggaran 2023, sumber Dana Desa di Muba mencapai sekitar Rp270 Miliar, dengan tambahan APBD Kabupaten Muba sekitar Rp221 Miliar.

"Angka ini sangat besar, dan kami ingin memastikan bahwa manfaatnya sampai ke masyarakat desa," tambahnya.

Aplikasi Pentas Jaksa Muba mendapat apresiasi dari Plh Kejari Muba, Nauman Harahap SH MH, yang menyebut inisiatif ini sangat transparan dan detail dalam menyajikan informasi dan data pengelolaan dana desa.

"Aplikasi ini adalah benteng yang kuat untuk memastikan pengelolaan dana desa di Muba tetap transparan dan bermanfaat bagi masyarakat," kata Nauman Harahap.

BACA JUGA:PALTV Laporan Langsung dari Madinah Bersama Holiday Angkasa Wisata

Pengawasan yang ketat juga menjadi fokus penting dalam pengelolaan Dana Desa yang signifikan di Muba.

"Lewat aplikasi ini, semua pihak dapat mengakses informasi terkait pengelolaan dana desa dengan mudah," jelas Nauman Harahap.

Plt Kepala Dinas PMD Muba, Erdian Syahri SSos MSi, berharap bahwa Aplikasi Pentas Jaksa Muba akan membantu perbaikan terus-menerus dalam pengelolaan keuangan dana desa di Muba dan mendukung kemajuan desa serta kesejahteraan warga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv