Kenal Tony Stark? Berikut Fakta Ironman yang Mungkin Belum Diketahui Semua Orang

Jumat 24-02-2023,00:11 WIB
Reporter : Taslim Rahman
Editor : Devi Setiawan

BACA JUGA:Bosan Hidup Gitu-gitu aja? Lakukan Ini Agar Hidup Tidak Terasa Membosankan


Komik Ironman.--greenscene.co.id

Terdapat 450 item armor di film Ironman

Tahukah anda bahwa sebelum adanya CGI (Computer Generated Imagery), karakter ironman ini sangat merepotkan. Kru dan aktor dibuat kewalahan dalam menyetel 450 item armor yang detail pada tubuh aktornya secara manual. 

Armor yang dibuat dari elemen Venom

Pada model 50 armor pernah Tony menciptakan penemuan baru yaitu memakai elemen dari symbiote untuk mejadi bahan pokok armornya. Armor ini bisa digerakkan hanya dengan menggunakan insting dan fikiran. Teknologi ini, tidak jauh dengan nano yang ada di serial Avengers: Infinity War.

BACA JUGA:Game Apex Legends Mobile Tutup! Terungkap Ini Alasan EA Menutup Gamenya

Tony adalah Cyborg

Dengan kemampuan menciptakan teknologi, Tony tentunya tidak puas jika belum menyatu dengan teknologi tersebut pada tubuhnya. Jadi, Tony menggabungkan teknologi tersebut langsung ke dalam tubuhnya dengan Extremis Armor yang metodenya exoskeleton serta dihubungkan dengan otaknya.

Peluru tank bisa menjatuhkan armor Ironman

Jika peluru dari sebuah senapan api tidak bisa membuat cidera super hero ini, namun bagaimana jika peluru tank yang mengenainya? Dalam sebuah serial Ironman menunjukkan pada filmnya, bahwa armor Tony tidak kuat menahan peluru dari tank.

BACA JUGA:3 Pemimpin Dunia yang Pernah Terjerat Kasus Hukum


Ironman dan Spiderman.-graphicttool-pixabay.com/graphicttool

Kostum Ironman diwariskan pada Peter Parker bukan James James “Rhodey” (War Machine)

Seorang super hero tentunya memiliki aktor pemeran pada setiap masanya. Namun, seiring berjalannya waktu, aktor pemain ini akan mengalami penuaan. Hingga pada akhirnya, perlu ada aktor penerus dari hero tersebut agar tetap dikenal di khalayak umum sampai generasi selanjutnya.

Namun, hal mengejutkan terjadi pada super hero Ironman yang mewariskan semua kekayaan dan kostumnya kepada seseorang yang tidak terfikirkan sebelumnya oleh para penggemar. Sementara, partner Tony yang bernama “Rhodey” dengan War Machine malah tidak bisa mewarisi penemuan berharga dari sosok Tony Stark yang mengalami kematian pada serial Avengers: End Game. Hal mengejutkan terjadi setelah Tony mengumumkan pada dunia lewat rekamannya sebelum meninggal, bahwa Peter Parker sosok aktor super hero Spiderman yang mendapatkan warisan dari Tony Stark ini.* (Taslim Rahman, PALTV.CO.ID)

Kategori :