Antoni juga mengenang almarhum sebagai seorang pemimpin yang tegas, visioner, dan penuh ide inovatif.
“Semasa hidup, beliau tidak hanya menjabat sebagai CEO tetapi juga Komisaris Utama. Meski dikenal sebagai sosok yang keras, beliau mampu membawa Sumeks Group bertahan dan terus maju hingga hari ini berkat ketegasan dan visi yang dimilikinya,” tambah Antoni.
Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan untuk menghormati jasa para pendiri Sumeks Group yang telah memberikan kontribusi besar dalam membangun perusahaan.
“Mudah-mudahan, acara seperti ini bisa rutin kita adakan untuk mengenang jasa para pendiri dan pemimpin Sumeks Group yang telah memberikan sumbangsih besar bagi kemajuan perusahaan di masa depan,” tutupnya