Peringatan Haul ke-4 Almarhum Suparno Wonokromo Berlangsung Khidmat

Jumat 13-12-2024,09:27 WIB
Reporter : Luthfi
Editor : Abidin Riwanto

PALEMBANG, PALTV.CO.ID– Tak terasa, empat tahun sudah berlalu sejak kepergian almarhum H. Suparno Wonokromo, mantan CEO dan Komisaris Utama Sumatera Ekspres Group (SEG).

Untuk mengenang jasa dan dedikasinya, manajemen SEG menggelar Haul ke-4 di Musholla Graha Pena pada Kamis, 12 Desember 2024.

Acara ini dihadiri oleh Direktur, General Manager, serta seluruh karyawan Sumatera Ekspres Group.

Momen ini menjadi kesempatan berharga untuk mempererat kebersamaan sembari mengenang sosok almarhum yang memiliki peran besar dalam membangun dan memajukan perusahaan.

BACA JUGA:Instagram Rilis Fitur 'Trial Reels': Uji Coba Konten Sebelum Dibagikan ke Follower!

BACA JUGA:Mobil Bagus Tapi Tak Populer, Kenapa Suzuki Swift Tak Ramai Di Pasar Indonesia

Peringatan diawali dengan pembacaan Yasin, tahlil, dan doa bersama yang dipimpin oleh Ustaz Kemas Muhammad Ali.

Selain itu, tausiyah dari sang ustaz memberikan pencerahan dan motivasi bagi para karyawan. Acara

juga diisi dengan sesi khusus untuk berbagi cerita dan kenangan, di mana kolega serta keluarga mengenang perjalanan hidup almarhum yang penuh inspirasi.


Empat tahun sudah berlalu sejak kepergian almarhum H. Suparno Wonokromo, mantan CEO dan Komisaris Utama Sumatera Ekspres Group (SEG). Untuk mengenang jasa dan dedikasinya, manajemen SEG menggelar Haul ke-4 di Musholla Graha Pena pada Kamis, 12 Desember 20-Foto/Luthfi-PALTV

Manager Umum dan SDM Sumatera Ekspress, Antoni Emelson menyampaikan rasa syukur atas berlangsungnya acara yang penuh makna ini.

“Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan khidmat. Seluruh karyawan dan karyawati hadir untuk memperingati Haul ke-4 almarhum H. Suparno Wonokromo,” ujarnya.

Menurut Antoni, kehadiran Ustaz Kemas Muhammad Ali sengaja diundang untuk memberikan tausiyah yang dapat memotivasi dan memperkuat ikatan spiritual para karyawan.


Manager Umum dan SDM Sumatera Ekspress, Antoni Emelson-Foto/Luthfi-PALTV

“Kami sengaja mengundang Ustaz Kemas Muhammad Ali agar tausiyahnya memberikan inspirasi dan semangat bagi seluruh karyawan dan karyawati Sumeks Group,” jelasnya.

Kategori :