Komitmen RI Tangani Pengungsi: Tantangan, Solidaritas dan Upaya Kolektif di Tengah Krisis Global

Minggu 29-09-2024,21:48 WIB
Reporter : Sinta
Editor : Devi Setiawan

"Bagaimanapun persoalan ini kerap kali berkaitan dengan konflik di internal suatu negara. Sehingga, upaya-upaya membangun perdamaian tak boleh dilupakan dalam penanganan isu pengungsi," ucap Dirjen HAM Dhahana Putra.

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Kunjungan Kerja ke Lapas Kelas IIB Sekayu Optimalkan Layanan Pemasyarakatan

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Hadiri Pencanangan Peringatan Hari HAM Sedunia dan Deklarasi Pilkada bagi Pemilih Pemula

Dhahana Putra kemudian mengungkapkan bahwa Kemenkumham RI terus melakukan komunikasi secara intensif dengan organisasi internasional yang membidangi terkait pengungsi, seperti UNHCR dan IOM.

Tak hanya itu, Dirjen HAM menuturkan pada sejumlah kesempatan pihaknya sudah membangun kolaborasi dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di tanah air yang memiliki kepedulian terhadap persoalan pengungsi.

"Melalui upaya kolektif, kita berharap bisa memberikan kontribusi nyata dalam mengatasi krisis pengungsi," pungkas Dirjen HAM Dhahana Putra.

Kategori :