Perkantoran dan Hotel di China Larang Mobil Listrik Parkir di Basement

Kamis 19-09-2024,06:27 WIB
Reporter : said prakata
Editor : Hanida Syafrina

PALTV.CO.ID - Di beberapa wilayah di China, sejumlah gedung perkantoran dan hotel mulai memberlakukan larangan parkir kendaraan listrik di area basement atau garasi bawah tanah.

Langkah larangan parkir kendaraan listrik di area basement ini diambil sebagai tanggapan atas kekhawatiran akan potensi risiko kebakaran yang lebih tinggi pada kendaraan listrik, terutama di area tertutup seperti basement.

Keputusan ini muncul setelah beberapa kejadian kebakaran yang melibatkan mobil listrik terjadi di wilayah China, khususnya di Provinsi Zhejiang.

Berdasarkan laporan dari berbagai media, kebakaran-kebakaran tersebut menjadi perhatian utama pengelola gedung komersial di kawasan tersebut.

BACA JUGA:Benih Bening Lobster Senilai Rp22,2 Miliar Gagal Diselundupkan, 2 Pelaku Diamankan

BACA JUGA:Teknologi AR (Augmented Reality) dan Penerapannya dalam Industri

Salah satu insiden yang menjadi pemicu adalah kebakaran yang terjadi pada April dan Mei 2024 di Hangzhou, ibu kota Provinsi Zhejiang, yang menyebabkan belasan mobil listrik terbakar dalam beberapa insiden terpisah.

Seorang pengguna akun X @whyoutouzhele membagikan pengalaman ini di media sosial pada 9 September 2024.

Ia mengunggah foto-foto papan larangan parkir untuk mobil listrik di Gedung Huigang, Kota Ningbo. Papan tersebut meminta pemilik mobil listrik untuk memarkir kendaraannya di tempat parkir khusus yang lebih luas dan terbuka.


larangan parkir kendaraan listrik di area basement atau garasi bawah tanah.--ilustrasi pribadi

Unggahan ini segera viral, menarik perhatian masyarakat di seluruh China dan menimbulkan diskusi tentang keamanan kendaraan listrik di tempat umum.

BACA JUGA:Irjen Pol A Rachmad Wibowo Pindah Tugas ke BSSN, Naik Pangkat Bintang 3

BACA JUGA:Siap Dilantik, Anggota DPRD OKI Ini Jalan Kaki Menuju Gedung Dewan

Pihak pengelola hotel dan perkantoran di berbagai wilayah China mengungkapkan alasan utama mereka melarang kendaraan listrik diparkir di basement.

Seorang manajer keamanan hotel bintang lima di Hangzhou menjelaskan bahwa kemampuan pemadam kebakaran di area tertutup seperti basement sangat terbatas.

Kategori :