5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Jahe untuk Kesehatan

5 Manfaat Rutin Mengonsumsi Jahe untuk Kesehatan

Jahe punya khasiat bagi kesehatan tubuh manusia.-Ajale-pixabay.com/Ajale

PALEMBANG PALTV.CO.ID - Selain menjadi bumbu dapur, jahe merupakan salah satu rempah-rempah yang memiliki banyak khasiat di dalamnya. Selain dijadikan sebagai pelezat makanan, jahe memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. jahe termasuk dalam tanaman herbal yang memiliki khasiat.

Manfaat lain jahe merah adalah dapat digunakan sebagai bahan pengawet alami pada makanan karena sifat anti bakteri yang ada pada jahe.

Apabila Anda rutin mengonsumsi jahe, rasa hangat yang dihasilkan dapat membuat sistem pencernaan lebih rileks. Terutama pada saat cuaca dingin dan hujan, rasa hangat yang dihasilkan apabila mengonsumsi air jahe akan membantu menghangatkan tubuh dan terasa lebih rileks. Namun tidak hanya itu saja, terdapat manfaat yang terkandung dalam jahe yang perlu Anda ketahui.

1. Mengatasi penuaan

BACA JUGA:Keuntungan Menggunakan Sepeda Listrik

BACA JUGA:Ingin Punya Khodam? Ini Hukum Memiliki Khodam Menurut Buya Yahya

Jahe memiliki manfaat sebagai pengendali proses penuaan karena jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-oksidatif. Selain itu, potensi yang dimiliki jahe yaitu berupa antimikroba yang bisa membantu dalam mengobati penyakit yang sifatnya menular.

2. Meredakan nyeri haid

Bagi sebagian wanita, efek nyeri yang ditimbulkan saat haid dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Pada saat haid apabila rutin mengonsumsi air jahe, dipercaya dapat meredakan rasa nyeri. Jika ingin merasakan manfaat dari jahe, maka dianjurkan untuk mengonsumsi empat gelas selama dua hari dari masa awal menstruasi.

3. Memperkuat sistem imun

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Bukit Siguntang

BACA JUGA:Pembuat Efek Suara Pengiring Logo PlayStation Tohru Okada Tutup Usia

Kandungan vitamin C dan magnesium yang ada pada jahe membuat kondisi tubuh akan tetap prima dan memperkuat sistem imun apabila rutin mengonsumsi jahe. Selain itu, jahe juga berfungsi sebagai antioksida bagi tubuh karena kandungan gingerols, shogaols, dan zingerones yang ada dalam jahe.

4. Menangkal infeksi bakteri dan virus

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: halodoc.com