FLRT Kembali Beroperasi Normal, Tak Ada Penumpang Palembang Terlantar

FLRT Kembali Beroperasi Normal, Tak Ada Penumpang Palembang Terlantar

Sopir Feeder Light Rail Transit (FLRT) mulai beroperasi lagi sehingga tidak ada penumpang yang telantar, Sabtu (2/9/2023).-Aji Delia-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Sejumlah sopir Feeder Light Rail Transit (FLRT) pada Sabtu pagi, 2 September 2023 kembali  beroperasi normal, sehingga tidak ada penumpang yang telantar.

Sebelumnya sopir  Feeder Light Rail Transit (FLRT) melakukan aksi mogok operasi dan mendatangi Balai Pengelola LRT Sumsel.

Aksi mogok ini dilakukan untuk meminta Balai Pengelola LRT Sumsel membayar uang sesuai dengan perjanjian kepada PT Transportasi Global Mandiri (TGM).

Dari pantauan PALTV di Koridor 2 (Asrama Haji-Sematang Borang) dan Koridor 3 (Asrama Haji-Talang Betutu) tampak sudah beroperasi normal dan tidak ada penumpang yang terlantar.

BACA JUGA:Hati-Hati! Kota ini Dilarang oleh Nabi Muhammad untuk Dikunjungi

BACA JUGA:Sejarah Sushi: Dari Makanan Fermentasi hingga Hidangan Internasional yang Populer

Salah seorang sopir FLRT Wawan mengatakan, ia sejak pagi beroperasi normal. Menururt Wawan memang kemarin ada mogok tapi tidak jadi dikarenakan Balai Pengelola LRT Sumsel sudah akan membayar uang, sesuai dengan perjanjian kepada PT Transportasi Global Mandiri(TGM).

Hal serupa dikatakan Oktareza selaku Pengawas di Koridor 2. Menurut Oktareza, Balai Pengelola LRT akan membayar gaji sopir yang terlambat.

Selama ini pihak perusahaan PTTGM yang menutupi uang gaji para sopir dan baru dua bulan ini yang belum dibayar, karena perusahaan belum dibayar oleh Balai Pengelola LRT Sumsel.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv