Yamaha X Versi 2025: Tetap Eksis dengan Sentuhan Segar yang Lebih Kekinian

salah satu skuter matik bergaya semi dual purpose yang cukup ikonik yakni Yamaha X versi 2025.--youtube@otomotif tv
BACA JUGA:Mantan Walikota Palembang Harnojoyo Tersangka Baru Proyek Pembangunan Pasar Cinde
BACA JUGA:Gugatan Praperadilan Dedi Sipriyanto Suami Fitri Agustinda Resmi Ditolak Hakim
Salah satu ciri khas mesin ini adalah tenaga yang merata dari putaran bawah hingga atas, membuatnya cukup bertenaga untuk boncengan dan menanjak.
Sayangnya, Yamaha belum menggunakan teknologi starter motor generator yang lebih senyap. Starter-nya masih memakai dinamo konvensional sehingga suara ‘cecet’ masih terdengar saat menyalakan mesin.
Dimensi Ringan dan Nyaman
Bobot motor hanya sekitar 98-99 kg, menjadikannya tetap lincah di jalanan perkotaan. Tinggi jok 760 mm membuatnya ramah untuk pengendara dengan postur tubuh sedang.
Posisi stang yang lebar menciptakan sensasi berkendara seperti naik supermoto, meskipun sudut stang agak rendah dan cenderung membuat tangan sedikit menunduk.
BACA JUGA:Warga Palembang Sayangkan Bangunan IPAL di Bukit Lama Terbengkalai dan Tak Berfungsi
BACA JUGA:Duel Sengit di Semifinal: PSG dan Real Madrid Berebut Tiket Final
Secara keseluruhan, Yamaha X versi 2025 memang tidak banyak berubah dari generasi sebelumnya.
Namun, desain yang lebih segar, opsi warna baru, dan beberapa detail fungsional membuat motor ini tetap menarik.
Dengan harga sekitar Rp20 juta, skutik semi dual purpose ini bisa menjadi pilihan menarik bagi mereka yang ingin tampil beda di jalanan, tanpa kehilangan kenyamanan motor matik harian.
Kalau kalian penggemar motor berkarakter unik yang mirip persilangan skutik dan motor petualang, Yamaha X ini layak dipertimbangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: ss youtube otomotif tv