211 Tenaga Kesehatan PPPK Ogan Komering Ilir Ikuti Pembekalan dan Pelatihan Menjalankan Tugas

211 Tenaga Kesehatan PPPK Ogan Komering Ilir Ikuti Pembekalan dan Pelatihan Menjalankan Tugas

Kantor BKPP Kabupaten Ogan Komering Ilir.-Ahmad Romawi-PALTV

OGAN KOMERING ILIR, PALTV.CO.ID - 211 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dari Tenaga Kesehatan mengikuti pelatihan dan pembekalan di gedung Badan Kepegawaian Pendidikan dan pelatihan (BKPP) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), sebelum melaksanakan tugasnya sebagai tenaga kontrak kesehatan Pemerintah Kabupaten OKI.

211 PPPK tersebut akan ditempatkan tersebar di Puskesmas dan Pelayanan Desa di Kabupaten OKI. Hal ini dikemukakan Kepala Bidang Pengadaan dan Informasi BKPP Kabupaten OKI Imron Suhedi pada Selasa, 27 Juni 2023.

Menurut Imron Suhedi, pembekalan dan pelatihan kepada Tenaga Kesehatan PPPK yang dilakukan BKPP Kabupaten OKI dibagi menjadi dua gelombang, dimulai hari Selasa, 27 Juni 2023.

211 Tenaga Kesehatan PPPK ini dikontrak selama dua tahun. Pelatihan dan pembekalan ini untuk modal laporan kinerja para Tenaga Kesehatan PPPK. Jika laporan kinerjanya baik, maka dapat diperpanjang kontraknya.

BACA JUGA:Nongkrong Asik Jadi Ga Asik, Safei ‘Ditujah’ Teman Sendiri

BACA JUGA:Cara-cara Penting untuk Menghindari Kemiskinan yang Harus Anda Ketahui


Imron Suhedi, Kabid Pengadaan dan Informasi BKPP Kabupaten Ogan Komering Ilir.-Ahmad Romawi-PALTV

“Pelatihan dan pembekalan juga untuk mekanisme pembayaran gaji, pelaporan kinerja bulanan. Intinya, Tenaga Kesehatan PPPK harus melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik, memberikan laporan setiap bulannya dalam melaksanakan tugasnya,” tegas Kabid Pengadaan dan Informasi BKPP Kabupaten OKI Imron Suhedi.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv