Mirip Honda Astrea, Ini Spesifikasi Lengkap Solar Proud CBS 2025

Mirip Honda Astrea, Ini Spesifikasi Lengkap Solar Proud CBS 2025

Mirip Honda Astrea, Ini Spesifikasi Lengkap Solar Proud CBS 2025--www.checkraka.com

Soal performa, tenaga maksimalnya 6,0 kW atau sekitar 8,15 PS di 8.000 rpm, dengan torsi puncak 8,8 Nm di 6.000 rpm. Tenaga disalurkan melalui transmisi manual 4-percepatan yang mengandalkan rantai ke roda belakang. Starter-nya pun ganda: bisa elektrik maupun engkol.

Dimensi Ringkas dan Desain Klasik Modern

BACA JUGA:Revitalisasi Pasar 16 Ilir Dikaji Ulang Pemkot Palembang

BACA JUGA:Program MBG Sudah Jalan, Tapi 6.092 Balita Masih Stunting di Sumsel

Soal dimensi, motor ini cukup ringkas dan ramping. Panjang 1.930 mm, lebar 785 mm, dan tinggi 1.220 mm, cocok untuk penggunaan harian di jalanan padat.


Fitur ini membuat distribusi pengereman lebih merata, --www.checkraka.com

Satu keunikan dari Solar Proud CBS 2025 dibanding Groove Urban adalah penggunaan pelek cast wheel lima palang dengan dua warna, yang menambah kesan modern.

Pilihan ban depan-belakang berukuran 2,25-17 33L dan 2,50-17 38L, cukup standar untuk motor bebek. Warnanya terbatas hanya dua: Royal Blue dan Snow Pearl.

Dari sisi desain, Solar Proud CBS 2025 sangat kental nuansa klasiknya. Bodinya mengingatkan kita pada Honda Astrea Grand atau Kirana, dengan batok lampu, bodi samping, dan buritan yang mirip. Tapi soal fitur, motor ini sudah lebih modern. 

BACA JUGA:Perampokan Agen Brilink Tanjung Raja, 300 Juta Raib

BACA JUGA:Tragis! Kakek 66 Tahun Tewas Terseret Truk Pengangkut Telur di Jalan Bypass Palembang

Lampu depan LED, panel meter digital LCD monokromatik, dan penutup rantai (katengkas) jadi nilai tambah tersendiri.

Sayangnya, motor ini belum tersedia di Indonesia. Padahal, dengan banderol sekitar Rp22 jutaan, konsumen Tanah Air bisa saja menjadikannya alternatif dari Honda Supra X 125 (Rp21,77 juta) atau Yamaha Jupiter Z1 (Rp21,13 juta).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber