Ribuan PPPK Kabupaten Ogan Komering Ilir Ikuti Orientasi 2024

Ribuan PPPK Kabupaten Ogan Komering Ilir Ikuti Orientasi 2024

Ribuan PPPK Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mengikuti kegiatan Orientasi yang diselenggarakan BKPP OKI, Rabu (6/11/2024).--Humas Pemkab OKI

OKI, PALTV.CO.ID - Melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Ogan Komering Ilir (BKPP OKI), Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) resmi menggelar Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Formasi Tahun 2022.

Orientasi PPPK OKI diikuti 1.689 peserta dan dibagi 14 gelombang. Masing-masing gelombang terdiri dari 1.478 orang Tenaga Guru dan 211 Tenaga Kesehatan (Nakes).

Orientasi PPPK OKI dimulai dari 6 November 2024 sampai 10 Desember 2024 di Kampus Berahklak di Gedung Diklat BKPP OKI Kecamatan Teluk Gelam.

Tujuan dilaksanakannya Orientasi PPPK ini untuk memperkenalkan nilai-nilai, tugas dan fungsi Aparatur Sipil Negara (ASN) kepada PPPK.

BACA JUGA:Jelang Hadapi Dejan FC, Sriwijaya FC Perkuat Finishing dan Tajamkan Lini Depan

BACA JUGA:Holiday Angkasa Wisata Berangkatkan 145 Jamaah Umroh dari Bandara SMB II

Pada acara pembukaan Orientasi PPPK Kabupaten OKI Formasi Tahun 2022 pada Rabu, 6 November 2024, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM Zulpikar yang mewakili Pj Bupati OKI Asmar Wijaya, menyampaikan pentingnya orientasi bagi PPPK.

Menurut Zulpikar, latar belakang PPPK yang berasal dari non-ASN menjadi pertimbangan betapa pentingnya kegiatan orientiasi diselenggarakan.

Sebelum PPPK terjun ke lingkungan birokrasi pemerintahan, lanjut Zulpikar, mereka memerlukan pemahaman mengenai nilai dan fungsi ASN.

Zulpikar berharap semoga dengan diseleggarakannya orientasi bagi PPPK ini apa yang dicita-citakan bersama dapat tercapai dengan baik.

BACA JUGA: BRILink Hadirkan Solusi Perbankan Praktis di Pelosok Kabupaten Empat Lawang

BACA JUGA:Tanpa Ribet! Top Up Mobile Legends dengan BRImo Sekarang


Penyematan tanda pengenal peserta menandai dimulainya Orientasi PPPK Kabupaten OKI, Rabu (6/11/2024).--Humas Pemkab OKI

"Saya berharap setelah mengikuti orientasi ini, PPPK mampu meningkatkan kapasitas pengetahuannya, keterampilannya, dan sikap atau perilaku ASN. Dapat mengimplementasikan ilmu yang diperoleh di tempat tugasnya masing-masing, demi terwujudnya masyarakat Kabupaten Ogan Komering Ilir yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera berlandaskan iman dan takwa," ucap Staf Ahli Bupati OKI Zulpikar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: