Manfaat Tiga Jenis Treatment DNA Salmon untuk Kesehatan Kulit Wajah

Manfaat Tiga Jenis Treatment DNA Salmon untuk Kesehatan Kulit Wajah

Manfaat Tiga Jenis Treatment DNA Salmon untuk Kesehatan Kulit Wajah--Foto : instagram@javamedica

Hasil dari perawatan ini biasanya mulai terlihat sekitar tiga minggu setelah prosedur pertama. Disarankan untuk menjalani tiga kali perawatan dalam kurun waktu tiga minggu, sesuai anjuran dokter, guna hasil yang optimal dan tahan lama.

 

2. DNA Salmon Eye Firming

DNA Salmon Eye Firming adalah perawatan yang ditujukan untuk kulit di sekitar mata. Dengan bahan aktif DNA salmon, metode injeksi ini efektif memperbaiki elastisitas dan kesehatan kulit di area mata. Manfaat utama dari DNA Salmon Eye Firming antara lain:

• Meningkatkan elastisitas kulit di sekitar mata.

• Mencerahkan kulit di area mata, membantu mengurangi lingkaran hitam.

• Mengurangi mata panda.

• Menyamarkan kerutan halus.

Setelah perawatan ini, biasanya muncul bentol-bentol kecil pada area suntikan, namun akan menghilang dalam dua hingga tiga hari. Perawatan ini cocok bagi mereka yang ingin mengatasi tanda-tanda penuaan di sekitar mata tanpa perlu waktu pemulihan yang lama.

BACA JUGA: Jangan Abaikan Flossing! Temukan Manfaatnya untuk Kesehatan Gigi dan Mulut

BACA JUGA:Konsumsi Buah Mulai Sekarang, Inilah 8 Manfaat Semangka untuk Kesehatan yang Tak Boleh Dilewatkan.

 

3. DNA Salmon Scar Recover

Jika kamu memiliki bekas jerawat atau bopeng, DNA Salmon Scar Recover bisa menjadi solusi efektif. Kandungan hyaluronic acid pada DNA salmon membantu merangsang produksi kolagen dan elastin, yang berperan dalam menghaluskan kulit serta mengurangi tampilan bekas luka.

Bagi mereka yang mengalami masalah scar atau bopeng, perawatan ini bisa menjadi pilihan untuk memperbaiki tampilan kulit wajah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber