SMP Negeri 19 Palembang Putri dan SMP Xaverius Maria B Putra Juara 3x3 Basketball Piala Pangdam II Sriwijaya

SMP Negeri 19 Palembang Putri dan SMP Xaverius Maria B Putra Juara 3x3 Basketball Piala Pangdam II Sriwijaya

SMP Negeri 19 Palembang Putri dan SMP Xaverius Maria B Putra Juara 3x3 Basketball HUT Ke-79 TNI Piala Pangdam II Sriwijaya, Minggu (29/9/2024).-Ridho Ilahi-PALTV

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Partai Final tingkat SMP cabang olahraga 3x3 Basketball HUT Ke-79 TNI Piala Pangdam II Sriwijaya digelar di lapangan basket Jasdam II Sriwijaya pada hari Minggu, 29 September 2024.

Pertandingan final pertama tingkat SMP Putri dimulai dengan mempertemukan antara SMP Negeri 19 Palembang menghadapi SMP Negeri 46 Palembang B.

Pertandingan sengit terjadi. Kedua tim yang sama-sama ngotot ingin menang menampilkan permainan terbaiknya.

Saling kejar mengejar angka mewarnai pertandingan ini yang membuat pemain maupun penonton menjadi tegang.

BACA JUGA:SMP Negeri 19 Palembang Melaju ke Babak Final 3x3 Basketball Piala Pangdam II Sriwijaya

BACA JUGA:Muba Melangkah ke Babak Final Voli Putri Piala Pangdam II Sriwijaya


Rania Nadhirah, Pemain Basket 3x3 SMP Negeri 19 Palembang, Minggu (29/9/2024).-Ridho Ilahi-PALTV

Hingga pertandingan berakhir dengan skor 4-5 untuk kemenangan SMP Negeri 19 Palembang. Kemenangan ini menjadikannya Juara I pada turnamen 3x3 Basketball HUT Ke-79 TNI Piala Pangdam II Sriwijaya Kategori SMP Putri.

Pemain Basket 3x3 SMP Negeri 19 Palembang Rania Nadhirah mengatakan, pertandingan terjadi sangat tegang dan seru dikarenakan ini merupakan partai final.

Komunikasi dan doa, kata Rania, menjadi kunci kemenangan SMP Negeri 19 Palembang. Rania Nadhirah dan tim sangat bangga serta terharu bisa menjadi Juara I pada turnamen kali ini.

"Sangat tegang dan seru juga, tapi alhamdulillah kami bisa menang di partai final ini berkat komunikasi dan doa," ucap Rania Nadhirah.

BACA JUGA: SMA 6 B Menang Telak 11-6, Pulangkan SMA 1 Muara Enim B dari Kompetisi

BACA JUGA:MTsN 2 Palembang Harus Pulang, Usai Dikalahkan Xaverius Maria


Laga Final Putra antara SMP Xaverius Maria B menghadapi SMP Ipeka A, Minggu (29/9/2024).-Ridho Ilahi-PALTV

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv