Advan 360 Stylus Pro: Laptop Multifungsi untuk Kreator, Harga Rp 7 Jutaan!
Advan 360 Stylus Pro: Laptop Multifungsi untuk Kreator, Harga Rp 7 Jutaan!-- Freepik.com
Di sektor performa, Advan 360 Stylus Pro ditenagai oleh prosesor Intel Core i3-1215U.
Prosesor generasi ke-12 ini memiliki 6 core dan 8 thread, yang mampu menangani berbagai tugas berat seperti pengeditan video, rendering grafis, hingga multitasking.
Dibandingkan dengan model sebelumnya yang menggunakan prosesor Intel Core i3-1115G4, versi Pro ini menawarkan peningkatan performa dan efisiensi daya yang lebih baik.
BACA JUGA:Piala Pangdam II Sriwijaya Cabang Olahraga Woodball Resmi Ditutup
Tak hanya itu, laptop ini juga dibekali dengan RAM 8 GB DDR4 dan penyimpanan SSD 256 GB tipe PCIe 3.0.
Advan baru saja meluncurkan produk laptop terbarunya yakni Advan 360 Stylus Pro-- Freepik.com
Kombinasi ini memberikan kecepatan respons yang cukup baik, sehingga kamu bisa menjalankan berbagai aplikasi sekaligus tanpa hambatan.
Jika kamu suka bermain game ringan, laptop ini juga mampu menanganinya tanpa masalah berkat dukungan grafis yang cukup mumpuni.
Baterai Tahan Lama dan Konektivitas
BACA JUGA:Kenapa Mobil Estate Wagon Jarang atau Langka Di Indonesia
BACA JUGA:Jenderal Asal Makassar Akan Jabat Kapolda Sumsel, Siapakah Dia Berikut Sosoknya
Salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh Advan 360 Stylus Pro adalah baterainya yang berkapasitas 51 Wh.
Dengan baterai ini, Advan mengklaim bahwa laptop ini dapat bertahan lebih dari 10 jam penggunaan.
Hal ini tentunya sangat membantu bagi kamu yang sering bekerja di luar atau bepergian tanpa harus sering mengisi daya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber