Bridgestone Indonesia Meluncurkan Ban All-Terrain Terbaru Dueler A/T002

Bridgestone Indonesia Meluncurkan Ban All-Terrain Terbaru Dueler A/T002

Dueler A/T002 telah menjalani serangkaian uji ketahanan dan durabilitas --foto:bridgestone.co.id

PALTV.CO.ID - Info terbaru Bridgestone Indonesia Meluncurkan Ban All-Terrain Terbaru Dueler A/T002 .

Bridgestone, sebagai salah satu produsen ban terkenal di dunia, terus berkomitmen untuk menghadirkan inovasi terbaru dalam produk mereka.

Salah satu contoh terbaru adalah peluncuran ban All-Terrain khusus untuk SUV yang baru saja diperkenalkan, yakni Dueler A/T002. 

Setelah lebih dari satu dekade sejak peluncuran model Dueler A/T 697, kini ban ini telah mendapatkan penerusnya yang terbaru. 

BACA JUGA:Bahaya Ban Mobil Kempis dapat Menjadi Ancaman Keselamatan yang Sering Diabaikan

BACA JUGA:Memahami Penyebab Ban Mobil Cepat Aus untuk Perjalanan Lebih Aman


Bridgestone, sebagai salah satu produsen ban terkenal di dunia --foto:bridgestone.co.id

Dueler A/T002 pertama kali diperkenalkan di ajang GIIAS 2024 dan kini PT Bridgestone Tire Indonesia memberikan kesempatan kepada media untuk merasakan performa ban terbaru ini secara langsung di Proving Ground (PG) Bridgestone, Karawang.

Dalam acara tersebut, Mukiat Sutikno, Presiden Direktur Bridgestone Tire Indonesia, menyatakan, “Acara ini merupakan peluang bagi rekan-rekan jurnalis untuk merasakan secara langsung performa dari ban terbaru kami, Dueler A/T002. 

Terutama dari sisi performa yang ditingkatkan pada berbagai kondisi jalan, baik basah maupun kering, serta kemampuan pengereman yang lebih baik di permukaan basah, dan pengurangan kebisingan. Kami berharap para media dapat merasakan keunggulan Dueler A/T002 hari ini.”

Ban Dueler A/T002 dirancang khusus untuk kendaraan SUV dan double cabin dengan kemampuan performa baik di jalan raya maupun medan off-road. 

BACA JUGA:Pilih Ban Mobil yang Tepat: Cara Mengurangi Borosnya BBM dengan Pilihan Ban yang Sesuai

BACA JUGA:Jenis-Jenis Pola Ban Mobil dan Fungsinya yang Harus Anda Ketahui


Dueler A/T002 pertama kali diperkenalkan di ajang GIIAS 2024 --foto:bridgestone.co.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber