Mongolia beef yang Juicy dan Lezat

Mongolia beef yang Juicy dan Lezat

Mongolia beef yang Juicy dan Lezat--ig.com/@iheartumami

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Mongolia beef adalah hidangan khas Taiwan, hidangan ini menggunakan daging sapi sebagai bahan utama dan dilengkapi dengan berbagai sayuran segar.

Mongolia beef ini bisa ditemukan di banyak restoran Cina dan juga restoran Mongolia. Di restoran Mongolia, hidangan ini sering disajikan dengan gaya barbeque, sedangkan di restoran Cina, biasanya dimasak dengan api besar bersama sayuran dan berbagai saus.

Teknik memasak stir-fry atau menumis telah digunakan oleh orang Mongolia selama berabad-abad. Cara seperti ini merupakan salah satu teknik untuk menjaga agar tekstur daging tetap juicy dan empuk.

Daging yang dipilih biasanya bagian flank, diiris tipis dan dimasak cepat dengan api besar untuk menjaga kelembutannya.

Saus yang digunakan dalam hidangan ini sangat bervariasi, tetapi biasanya mengandung bawang putih, kecap asin, dan minyak wijen, yang memberikan rasa gurih dan aroma yang khas.

BACA JUGA:Mengatasi Tantangan Ekstrem pada Game A Difficult Game About Climbing

Penyajian dengan tambahan biji wijen membuat hidangan ini semakin harum dan menggugah selera, apalagi jika disajikan dalam keadaan hangat.

Bahan-bahan: 500 g daging sapi, iris tipis, 150 ml kecap asin, 10 g gula aren, 40 g saus tiram, 20 g saus sambal, 1/2 sdt minyak wijen, 1 sdm kecap ikan, 1 sdt merica hitam bubuk, 4 cm jahe, parut atau cincang, 3 siung bawang putih, cincang halus, 3 butir bawang merah, cincang halus, 1 sdt cabai kering cincang, 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan 2 sdm air, 1 sdt wijen putih, 1/2 buah paprika merah, kuning, potongan brokoli, jamur shitake, champignon iris-iris sesuai selera.

Cara Membuat:

Tumis bawang putih, bawang merah, bawang bombay, dan jahe hingga harum. Masukkan jamur dan tumis hingga layu, lalu angkat.

BACA JUGA:Kejari Lahat Tetapkan Tersangka Baru dalam Kasus Korupsi Kegiatan Fiktif di Lahat, Negara Dirugikan Rp800 Juta

Tumis irisan daging hingga berubah warna. Tambahkan kecap asin, saus tiram, saus sambal, kecap ikan, dan merica hitam, aduk rata.

Campurkan kembali tumisan bawang putih, bawang merah, dan jamur bersama daging. Tumis jangan terlalu lama lalu masukan paprika kuning, hijau, merah juga brokoli, cukup sampai layu saja.

Tambahkan larutan maizena, aduk hingga kental. Masukkan minyak wijen, aduk rata. Angkat dan taburi biji wijen, lalu sajikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber