Honda WR-V dan HR-V Teratas dalam Penjualan SUV Semester 1, Bagaimana Efisiensi BBM-Nya?

Honda WR-V dan HR-V Teratas dalam Penjualan SUV Semester 1, Bagaimana Efisiensi BBM-Nya?

Honda WR-V dan HR-V Teratas dalam Penjualan SUV Semester 1, Bagaimana Efisiensi BBM-Nya?-- ig@simplyfitment

Sedangkan untuk varian Honda WR-V, memiliki dimensi bodi panjang 4.060 mm, lebar 1.780 mm, dan tinggi 1.608 mm, dengan jarak sumbu roda 2.485 mm, serta ground clearance 220 mm.

BACA JUGA:Silaturahmi Calon Bupati Askolani dan Calon Wakil Bupati Netta ke Anak Yatim Piatu dan Masyarakat Banyuasin

WR-V dilengkapi dengan mesin berkode L15ZF berkapasitas 1.498 cc 4 silinder DOHC i-VTEC. Tenaga mesin disalurkan melalui transmisi CVT ke roda depan. Output tenaganya diklaim sebesar 119 dk pada putaran 6.600 rpm dan torsi 145 Nm pada putaran 4.300 rpm.

Varian RS menggunakan pelek 17 inci dengan ban berukuran 215/55R17, sedangkan varian E CVT menggunakan ban berukuran 215/60R16.

Berdasarkan data uji coba kami menggunakan Racelogic, akselerasi Honda WR-V RS dari diam hingga kecepatan 100 km/jam mencapai waktu 10,9 detik. Bagaimana dengan konsumsi bahan bakarnya? Honda WR-V RS dengan transmisi CVT dalam penggunaan di dalam kota (kecepatan rata-rata 22 km/jam) mencatat konsumsi bahan bakar sebesar 16 km/liter. Cukup irit, bukan?

Dengan performa dan konsumsi bahan bakar yang efisien, tidak heran jika SUV Honda seperti WR-V dan HR-V menjadi pilihan utama konsumen.

BACA JUGA:Langit Kreativitas Palembang Berselimut Duka, Maestro Elly Rudy Pencipta Tari Tanggai Meninggal Dunia

Kedua model ini tidak hanya menawarkan kenyamanan berkendara, tetapi juga efisiensi yang mengesankan dalam penggunaan bahan bakar, sehingga menjadikannya pilihan yang tepat bagi mereka yang mencari kendaraan serbaguna dengan performa yang handal.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber