Cristiano Ronaldo Gagal Unjuk Gigi di Euro 2024, Tidak Mencetak Gol Selama Turnamen

Cristiano Ronaldo Gagal Unjuk Gigi di Euro 2024, Tidak Mencetak Gol Selama Turnamen

Cristiano ronaldo yang ditenangkan rekannya di timnas Portugal pepe--Foto : instagram@euro2024

PALEMBANG, PALTV.CO.ID- Langkah timnas Portugal di Euro 2024 harus terhenti di babak perempat final, pada sabtu (6/7/2024) dini hari wib. Anak asuh Roberto Martinez takluk adu penalti 5-3 atas Prancis di stadion Vollspark, Hamburg Jerman. 

Kegagalan tersebut menjadi perpisahan yang sedih bagi para pemain senior Portugal seperti sang kapten Cristiano Ronaldo dan Pepe, yang menyatakan akan pensiun dari timnas Portugal. 

Khusus bagi CR 7 Euro 2024 menjadi sebuah turnamen sepakbola tersial bagi dirinya, pasalnya selama laga ini digelar sejak babak grup hingga perempat final pemain klub Al Nassr Arab Saudi tersebut tidak pernah mencetak gol sama sekali.

Bahkan di 16 besar saat menghadapi Slovenia, CR 7 yang mendapatkan hadian penalti di masa Injury Time gagal mencetak gol buat Portugal. Sebelum akhirnya Selecao berhasil menang 3-0 atas Slovenia di babak tos-tosan. 

BACA JUGA:Resmi Coach Jafri Sastra Jadi Pelatih Baru Sriwijaya FC Untuk Musim 2024/2025

Kegagalan Cristiano Ronaldo mencetak gol sepanjang gelaran turnamen Euro 2024 ini, menjadi sebuah dilema bagi sang mega bintang. Pasalnya di babak kualifikasi Euro 2024,CR 7 tercatat sebagai salah satu pemain yang paling sering membuat gol ke gawang lawan Portugal berjumlah 10 gol. 


Cristiano Ronaldo kapten Portugal bersalaman dengan klyan mbappe kapten prancis--Foto: instagram@euro2024

Selanjutnya usai laga menghadapi Prancis, CR 7 mencoba menenangkan diri dan berpelukan dengan sahabatnya Pepe di tengah lapangan yang sedih bersedih.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: