Tips Memilih AC 1/2 PK Terbaik 2024, Rekomendasi Produsen dan Ulasan Teknisi Ahli

Tips Memilih AC 1/2 PK Terbaik 2024, Rekomendasi Produsen dan Ulasan Teknisi Ahli

Tips Memilih AC 1/2 PK Terbaik 2024, Rekomendasi Produsen dan Ulasan Teknisi Ahli-@flatart-freepik


Tips Memilih AC 1/2 PK Terbaik 2024, Rekomendasi Produsen dan Ulasan Teknisi Ahli-freepik-freepik

2. Untuk ruangan yang sering dibuka tutup, utamakan memakai AC standar

AC standar menggunakan kompresor yang akan mati otomatis ketika suhu ruangan sudah sesuai dengan keinginan Anda. Kompresor ini akan menyala lagi secara otomatis jika terjadi kenaikan suhu.

Oleh sebab itu, daya AC tipe standar cenderung boros. Akan tetapi, AC standar memiliki kemampuan yang baik untuk mendinginkan ruangan dengan cepat. AC standar juga bekerja lebih baik di ruangan yang sering dibuka tutup, seperti ruang tengah. Karena itu, utamakanlah AC tipe standar untuk ruangan yang sering dilewati anggota keluarga.

3. Pertimbangkan AC 1/2 PK yang low watt untuk ruangan seluas 7 m²

Anda bisa mempertimbangkan AC 1/2 PK low watt untuk dipasang di ruangan yang kecil, kira- kira seluas 7 m². AC low watt dibekali kompresor dengan kapasitas yang lebih kecil daripada AC standar. Jadi, kemampuan AC low watt untuk mendinginkan ruangan lebih rendah daripada AC standar meskipun nilai PK-nya sama. 

Kapasitas kompresor yang terbatas membuat konsumsi listrik AC tipe low watt lebih kecil daripada AC standar. Apabila Anda tertarik menggunakan AC low watt, kami sudah menyiapkan artikelnya secara khusus untuk Anda. Silakan klik tautan di bawah ini.


Tips Memilih AC 1/2 PK Terbaik 2024, Rekomendasi Produsen dan Ulasan Teknisi Ahli-@flatart-freepik

4. Prioritaskan AC dengan refrigeran R32 yang ramah lingkungan

Pada awalnya, AC menggunakan bahan pendingin yang dapat melubangi lapisan ozon. Bahan pendingin tersebut bernama refrigeran R22. Untuk mencegah makin parahnya pemanasan global, belakangan ini produk AC di pasaran menggunakan refrigeran R410a dan R32.

Refrigeran R410a mampu memproses udara dingin lebih cepat. Namun, indeks pemanasan global dari bahan pendingin ini termasuk tinggi. Meski begitu, Refrigeran R410a tidak merusak ozon.

Kini juga sudah banyak AC yang menggunakan bahan pendingin baru bernama refrigeran R32. Bahan pendingin ini dapat menghasilkan udara dingin yang lebih baik daripada refrigeran R22.

Selain itu, refrigeran R32 lebih ramah lingkungan serta memiliki indeks pemanasan global yang rendah. Jadi, usahakan memilih AC dengan refrigeran R32 jika Anda ingin turut menjaga kelestarian bumi, ya.

5. Pilih AC bintang empat atau nilai EER 10,41 untuk menghemat energi

AC tipe low watt atau AC dengan watt paling rendah tidak berarti AC tersebut hemat energi. AC dengan watt rendah bisa lebih boros listrik karena proses mendinginkannya butuh waktu lama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: