Hilang 4 Hari, Pria Diduga Mabuk yang Tenggelam di Sungai Borang Berhasil Ditemukan Tim SAR Gabungan

Hilang 4 Hari, Pria Diduga Mabuk yang Tenggelam di Sungai Borang Berhasil Ditemukan Tim SAR Gabungan

Tim SAR Gabungan berhasil temukan korban Yanto yang tenggelam di Sungai Borang Kecamatan Sako Kota Palembang setelah 4 hari pencarian, Minggu (14/4/2024).--Humas Basarnas Palembang

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Usai dilakukan pencarian selama empat hari, Yanto (48) warga Sako Palembang yang dikabarkan hilang dan tenggelam di Sungai Borang, akhirnya ditemukan Tim SAR Gabungan sekitar 9 kilometer dari lokasi awal kejadian, dalam pencarian pada hari Minggu, 14 April 2024.

Kepala Basarnas Palembang Raymond Konstantin melalui Dantim Rescuer Kemas Ismail membenarkan terkait informasi penemuan korban.

"Korban sudah ditemukan di daerah Gasing perairan Kenten Laut, sekitar 9 kilometer dari lokasi awal kejadian, sekitar pukul 14:30 WIB," terang Kemas Ismail.

Menurut Dantim Rescuer Kemas Ismail, berawal korban yang dalam kondisi mabuk pergi dari rumah dengan mengendarai sepeda motor ke Jembatan Borang untuk bersantai pada hari Kamis, 11 April 2024 sekitar pukul 18:30 WIB.

BACA JUGA:Terdengar Suara Dentuman Keras, Ruko Tiga Lantai Ambruk Menimpa Rumah Tua di Kawasan Megaria Palembang.

BACA JUGA:Diduga Mabuk, Seorang Pria Gaek Jatuh ke Sungai Borang Saat Lebaran Idulfitri Hari Kedua


Korban Yanto ditemukan Tim SAR Gabungan di daerah Gasing perairan Kenten Laut, sekitar 9 kilometer dari lokasi awal kejadian, Minggu (14/4/2024).--Humas Basarnas Palembang

"Saat di Jembatan Borang, korban tiba-tiba terjatuh ke sungai dan tubuhnya terseret arus Sungai Borang yang deras hingga membuatnya tenggelam," kata Kemas Ismail.

Pada proses pencarian, Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI, Polri, PMI, dan masyarakat menggunakan perahu karet dan perahu milik masyarakat.

"Kita lakukan penyisiran sungai dengan luas area pencarian hingga 10 kilometer dan melakukan penyelaman ke lokasi-lokasi yang dicurigai adanya korban," ucapnya.

Selanjutnya, guna kepentingan Kepolisian, korban dibawa Tim SAR Gabungan ke Rumah Sakit Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv