Sopir Mengantuk dan Jalan Bergelombang, 2 Mobil Terlibat Kecelakaan di Jalan HM Noerdin Pandji Palembang
Sopir mengantuk dan jalan bergelombang, 2 mobil terlibat kecelakaan di Jalan HM Noerdin Pandji Palembang, Jum’at (12/4/2024).-Mulyadi-PALTV
PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan HM Noerdin Pandji persisnya di Simpang Sukawinatan Kecamatan Sukarami Kota Palembang, yang melibatkan dua mobil pada hari Jum’at, 12 April 2024 sekitar pukul 05:00 WIB.
Dalam insiden ini, salah satu mobil terguling dan rusak berat. Sedangkan satu mobil lagi hanya ringsek di bagian depan.
Seorang warga bernama Supriadi (38) mengatakan, saat tengah tidur dirinya mendengar suara sangat keras sekali sehingga dirinya terbangun.
"Tidak lihat saat kejadian. Saya lagi tidur mendengar suara keras seperti suara pecah ban dari luar rumah. Pas dilihat sudah ada dua mobil ringsek," ujar Supriadi saat ditemui di lokasi kejadian.
BACA JUGA:Diduga Mabuk, Seorang Pria Gaek Jatuh ke Sungai Borang Saat Lebaran Idulfitri Hari Kedua
Lokasi lakalantas 2 mobil di Jalan HM Noerdin Panji Simpang Sukawinatan, Jum’at (12/4/2024).-Mulyadi-PALTV
Menurut Supriadi, satu mobil sampai terguling namun tidak ada korban jiwa. Masing-masing mobil hanya ada sopirnya.
"Terguling satu mobil Xenia, sedangkan yang satunya itu mobil Terios. Tidak ada yang meninggal, sopirnya cuma luka-luka saja," tutur Supriadi.
Sementara itu di lain pihak, Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang Iptu Arham Sikakum menjelaskan, penyebab kecelakaan terjadi diakibatkan jalan yang bergelombang dan sopir mengantuk. Namun ia tidak menjelaskan sopir mana yang mengantuk.
"Mobil melintas dari arah Kebun Sayur menuju Simpang Bandara. Jalan bergelombang dan sopir mengantuk jadi penyebab kecelakaan," jelasnya saat dikonfirmasi melalui WhatsApp.
Tidak ada korban jiwa dari insiden ini. Usai kejadian, Kepolisian kemudian melakukan olah TKP.
"Anggota tadi sudah ke TKP, melakukan olah TKP. Tidak ada korban jiwa, sopir juga tidak berkenan membuat laporan," katanya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: