Pebisnis Indonesia Dinobatkan Jadi Pemilik Klub Sepak Bola Terkaya di Italia, Begini Perannya!

Pebisnis  Indonesia Dinobatkan Jadi Pemilik Klub Sepak Bola Terkaya di Italia, Begini Perannya!

Pebisnis Indonesia Dinobatkan Jadi Pemilik Klub Sepak Bola Terkaya di Italia, Begini Perannya!--IG/comofootball

PALEMBANG, PALTV.CO.ID,- Pengusaha Indonesia, Hartono Bersaudara, telah dinobatkan sebagai pemilik klub terkaya di Italia menurut laporan dari Forbes, yang diambil dari Calcio e Finanza.

Sebuah media Italia yang fokus pada bisnis sepak bola. Hartono Bersaudara adalah pemilik Como, klub divisi kedua Serie B Italia, sejak tahun 2019.

Como saat ini dibiayai oleh Mola, sebuah anak perusahaan dari Djarum Group yang dimiliki oleh Michael Hartono dan Robert Budi Hartono.

Kehadiran Hartono Bersaudara dalam dunia sepak bola Italia tidak hanya sebagai investor tetapi juga melibatkan legenda sepak bola dunia.

BACA JUGA:Tips Efektif Mengatasi Masalah Overheat Mobil untuk Perjalanan Mudik yang Lancar

Thierry Henry dan Cesc Fabregas adalah mitra saham mereka di Como. Bahkan, Fabregas sempat mengambil peran sebagai pelatih untuk klub pada musim ini.

Como saat ini menunjukkan performa luar biasa di Serie B, berada di peringkat ketiga dalam klasemen, bersaing ketat untuk promosi ke Serie A bersama klub-klub seperti Parma, Cremonese, dan Venezia.

Salah satu pemain penting dalam persaingan ini adalah Jay Idzes, yang mewakili tim nasional Indonesia.

Forbes melaporkan bahwa kekayaan Hartono Bersaudara diperkirakan mencapai 47,3 miliar euro, atau setara dengan 815 triliun rupiah.

BACA JUGA:Arus Mudik dan Lalu Lintas Jalintim Palembang-Betung di KM 14 Terpantau Lancar Walau Padat Merayap

Ini menjadikan mereka pemilik klub terkaya di Italia saat ini. Bahkan, kekayaan mereka jauh melebihi kekayaan John Elkann, pemilik Juventus, yang memiliki kekayaan sekitar 2,6 miliar euro atau sekitar 44,8 triliun rupiah.

Rocco Commisso, pengusaha asal Amerika Serikat yang memiliki Fiorentina, menduduki peringkat kedua dalam daftar pemilik klub terkaya di Italia dengan kekayaan sekitar 8 miliar euro, atau sekitar 137,89 triliun rupiah.

Sementara itu, pemilik AS Roma, Dan Friedkin, menempati peringkat ketiga dengan kekayaan sekitar 6,4 miliar euro atau sekitar 110 triliun rupiah.

Sebagai perbandingan, kekayaan Hartono Bersaudara hampir 18 kali lipat dari kekayaan John Elkann. Ini menunjukkan tingkat kekayaan yang luar biasa dari pengusaha Indonesia tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber