Ada Berapa Jenis Kampas Kopling? Inilah 5 Jenis Kampas Kopling yang Terdapat Pada Sepeda Motor!

Ada Berapa Jenis Kampas Kopling? Inilah 5 Jenis Kampas Kopling yang Terdapat Pada Sepeda Motor!

Ada Berapa Jenis Kampas Kopling? Inilah 5 Jenis Kampas Kopling yang Terdapat Pada Sepeda Motor!--Foto instagram/@eligindonesia

Dry clutch atau kampas kopling kering tidak menggunakan minyak sebagai pelumasnya. Kampas kopling kering ini juga dikenal sebagai kampas kopling ganda, jenis kampas kopling ini biasanya digunakan pada sepeda motor dengan transmisi otomatis atau motor matic.

Motor matic sebenarnya juga mempunyai kopling, namun bentuknya berbeda dengan komponen pada motor transmisi manual atau motor bebek.

Kevlar Clutch atau Kampas Kopling Kevlar

Kevlar clutch atau kampas kopling kevlar dilengkapi dengan paper technology mempunyai durabilitas dan ketahanan yang tinggi terhadap panas.

Jenis kampas kopling ini mempunyai kemampuan gesekan yang hampir setara dengan kampas kopling berbahan keramik, namun mempunyai performa yang halus layaknya kampas kopling organik.

BACA JUGA:Gempa Bumi Melanda dan Mengguncang Area Pegunungan China-Kyrgyzstan

Kampas kopling dengan jenis ini termasuk tahan lama dalam hal pemakaian dan membuat part lain menjadi tetap awet karena kehalusannya dalam shifting gear.

Namun, jenis kampas kopling ini tetap jauh lebih menggigit dan meningkatkan torsi sepeda motor dengan daya gesek yang lebih menggigit.

Kampas kopling jenis ini sangat cocok digunakan pada sepeda motor yang telah sedikit dimodifikasi atau sepeda motor tipe sport dengan tenaga kuda yang cukup besar.

Selain itu, kampas kopling ini juga digunakan untuk keperluan drag race, road race, dan off-road yang membutuhkan tenaga dan responsibilitas tinggi.

Ceramic Clutch atau Kampas Kopling Keramik

Ceramic clutch atau kampas kopling keramik merupakan jenis kampas kopling yang menggunakan bahan friksi berupa serat keramik yang tahan panas dan mempunyai koefisien gesekan yang tinggi.


Ada Berapa Jenis Kampas Kopling? Inilah 5 Jenis Kampas Kopling yang Terdapat Pada Sepeda Motor!--foto instagram/@lancarjayamotor_turen

Kampas kopling keramik ini biasanya digunakan untuk motor balap atau motor berperforma tinggi. Hal ini dikarenakan jenis kampas kopling ini mempunyai bahan yang mampu menahan panas dan memberikan performa yang optimal.

Namun, perawatan pada kampas kopling keramik perlu dilakukan dengan lebih intensif karena jenis kampas kopling ini cenderung lebih cepat aus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber