Seberapa Penting Peran Sebuah Ban Pada Sepeda Motor? Inilah 5 Jenis Ban Motor yang Perlu Kamu Ketahui!

Seberapa Penting Peran Sebuah Ban Pada Sepeda Motor? Inilah 5 Jenis Ban Motor yang Perlu Kamu Ketahui!

Seberapa Penting Peran Sebuah Ban Pada Sepeda Motor? Inilah 5 Jenis Ban Motor yang Perlu Kamu Ketahui--Foto : Freepik.com/@cookie_studio

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Ban motor mempunyai peran yang sangat penting bagi sebuah sepeda motor. Ban motor memiliki fungsi untuk menggerakkan motor, namun komponen ini juga berfungsi untuk dapat menahan beban berat pada sepeda motor.

Selain itu, ban motor juga dapat membantu pengendara untuk memudahkan dalam melakukan perubahan arah. 

Fungsi dari ban motor ini terbilang sangat penting, inilah yang membuat para pengendara sepeda motor harus selalu memperhatikan kondisi dari ban motor.

Terdapat beragam jenis-jenis ban motor yang beredar di pasaran, masing-masing dari jenis ban motor tersebut mempunyai fungsinya tersendiri.

BACA JUGA:Perhatikan Ini Jika Ingin Ganti Ban Mobil Dengan Ukuran Lebih Besar

Setiap jenis ban motor dibuat dengan karakteristik tertentu agar dapat dipakai sesuai dengan kebutuhan, termasuk untuk motor sehari-hari atau untuk balapan.


Ban skuter ini dianggap lebih cocok untuk sepeda motor dengan penggunaan sehari-hari di jalan raya--Foto : Freepik.com/freepik

 

Ban Skuter

Ban skuter merupakan jenis ban yang umumnya digunakan untuk motor skutik atau motor matic, dan juga digunakan pada motor bebek.

Dalam dunia otomotif, jenis ban skuter ini dianggap lebih cocok untuk sepeda motor dengan penggunaan sehari-hari di jalan raya.

Jenis ban skuter ini umumnya mempunyai alur yang minim pada permukaannya. alur ini dapat memungkinkan ban agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik ketika digunakan pada jalanan yang rata untuk penggunaan mobilitas harian.

Selain itu, ban skuter ini mempunyai daya cengkram yang baik dalam menghadapi permukaan aspal yang kering.

BACA JUGA:Apakah Wajib Mengganti 4 Ban Mobil Sekaligus? Ini Jawabannya, Yuk Simak!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber