5 Desain Kamar Mandi Nyaman dan Indah yang Bikin Betah

5 Desain Kamar Mandi Nyaman dan Indah yang Bikin Betah

Estetika kamar mandi bernuansa kekinian yang bikin nyaman dan betah.--freepik.com/@rawpixel.com

PALEMBANG, PALTV.CO.ID - Kamar mandi merupakan tempat pertama untuk membersihkan diri dari kotoran pada saat kita beraktivitas. Dengan hal ini, kamar mandi haruslah terjaga kebersihannya.

Dengan kamar mandi yang bersih, ketika membersihkan tubuh akan terasa nyaman dengan keadaan ruangan. Membuat kita tidak akan merasa risi dan kotor dalam menikmati suasana ruangan.

Sebagai penghuni rumah, kita ingin membuat rumah kita menjadi senyaman yang kita inginkan apalagi dari segi model dan karakteristik. Begitu pula dengan kamar mandi. 

Berikut ini beberapa inspirasi desain kamar mandi unik yang menjadi tren masa kini yang patut Anda terapkan.

BACA JUGA:Inilah 3 Konsep Menarik Rumah Minimalis bagi Kaum Milenial!


Desain kamar mandi dengan nuansa natural.--freepik.com/@dit26978

1. Natural

Desain bergaya minimalis dan natural sudah banyak dipakai di berbagai rumah yang berbeda. Ada tambahan kecil yang menjadi ciri khas dekorasi kamar mandi yang unik ala-ala kita sendiri.

Seperti menambahkan sejumlah properti perubah tanaman di sekitar bajan mandi (bathtub) atau shower.

Bisa juga dengan memadukan tanaman kecil dan tanaman khas supaya menambahkan kesegaran ruangan.

BACA JUGA:Pengantin Baru Wajib Tahu! Beberapa Properti Rumah Tangga yang Diperlukan Saat Baru Menikah

2. Kamar Mandi Memanjang ke Dalam

Desain kamar mandi ini ditujukan buat rumah yang berukuran kecil. Apakah tidak akan nyaman? Tentunya jikalau kita mendekorasinya dengan bagus, akan sangat indah tampilan yang akan kita dapatkan dari desain kamar mandi ini.

Di depan pintu kita buat dengan meja wastafel yang kecil tetapi melebar ke dalam, yang digunakan untuk meletakkan aneka produk kebersihan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber