Ajarkan Pembuatan Keripik Gratis, Nova Julita Raih Penghargaan Pemuda Pelopor

Ajarkan Pembuatan Keripik Gratis, Nova Julita Raih Penghargaan Pemuda Pelopor

Nova Julita saat memperlihatkan piagam penghargaan Pemuda Pelopor dan keripik kulit lumpia karyanya, Selasa (31/10/2023).-Ari Pranika-PALTV

OKU, PALTV.CO.ID - Nova Julita  perempuan muda berusia 27 tahun asal Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), berhasil  mengukir prestasi yang membanggakan sebagai Pemuda Pelopor Bidang Pangan Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) tahun 2023.

Perempuan yang berstatus sebagai sebagai Guru Honorer di SD IT Al Fatih Baturaja, menerima penghargaan atas kontribusinya di bidang pangan di Bumi Sebimbing Sekundang.

Saat ditemui di rumahnya, perempuan berhijab asal Desa Kelumpang Kecamatan Ulu Ogan ini, mengaku merasa tertantang oleh tingginya angka pengangguran di kalangan pemuda, dan kebutuhan akan peningkatan keterampilan dalam menghadapi tantangan ekonomi.

Sejak melihat fenomena itulah Nova membuka pelatihan pembuatan kulit lumpia secara gratis bagi mahasiswa dan ibu-ibu di sekitar Kabupaten OKU.

BACA JUGA:Ingin Mendapatkan Jodoh Idaman? Pantaskanlah Diri Terlebih Dahulu dengan Cara Berikut

"Kulit lumpia ini dipilih karena di masyarakat,  biasanya kulit lumpiah itu hanya dijadikan untuk pembuatan Pisang Coklat (Piscok) yang hanya bisa bertahan paling lama 2 hari. Jadi saya berfikir bagaimana kulit lumpia itu bisa dinikmati dengan waktu yang lama sehingga muncullah ide untuk membuat kulit lumpia tersebut menjadi keripik," kata Nova saat dikunjungi di rumahnya yang terletak di Kelurahan Sekar Jaya pada Selasa, 31 Oktober 2023.

Ditambahkan Nova, dedikasinya untuk menciptakan perubahan positif dalam sektor pangan sudah dilakukan sejak tahun 2020.

Menurutnya, program pelatihan ini bertujuan untuk mengajarkan peserta cara mengolah kulit lumpiah menjadi camilan yang enak dan bernilai ekonomis.

"Sejak dimulai tahun 2020 dan hingga saat ini ada 30 mahasiswa dan 20 ibu-ibu yang telah mengikuti pelatihan. Meraka tak hanya di ajarkan membuat keripik kulit lumpia saja. Namun, juga diajarkan untuk membuka peluang usaha kecil-kecilan yang dapat membantu meningkatkan pendapatan keluarga," jelas Nova.

BACA JUGA:Dukhan, Kabut Asap Tebal Akhir Zaman yang Muncul Jelang Hari Kiamat


Nova Julita saat menerima penghargaan Pemuda Pelopor, Senin (30/10/2023).-Ari Pranika-PALTV

Nova juga menceritakan program pelatihan gratis tersebut sudah dimulainya sejak ia masih duduk dibangku kuliah. Menurutnya, perempuan dapat berkarya tanpa mengenal usia asalkan mau memulainya.

"Kita sebagai perempuan bisa berkarya tanpa mengenal usia dan perempuan harus memiliki skill tambahan," pungkasnya.

Sebelumnya, tiga orang pemuda di Kabupaten OKU terima penghargaan dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dan Kabupaten OKU sebagai Pemuda Pelopor, pada peringatan hari sumpah pemuda ke 95.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: paltv