Polres Muba Gelar Apel Konsolidasi Satpam dalam Menyambut Pemilu 2024

Rabu 23-08-2023,21:02 WIB
Reporter : Ruzi Iskandar
Editor : Devi Setiawan

MUSI BANYUASIN, PALTV.CO.ID - Polres Musi Banyuasin (Muba) pada Rabu, 23 Agustus 2023 telah menggelar sebuah apel konsolidasi yang melibatkan Satuan Pengamanan (Satpam) sebagai persiapan menyambut tahun politik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk memperkuat kerja sama antara Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Satpam dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kerja, sekaligus meningkatkan kualitas keterampilan dan kemampuan dalam menghadapi situasi harkamtibmas yang berkembang di masyarakat.

Dalam sambutannya, Kapolres Muba AKBP Imam Safi'i melalui Kabag Ops Kompol M Ali menjelaskan, Satpam merupakan mitra Polri yang memiliki tugas penting dalam membantu Polri untuk menjaga ketertiban serta keamanan di wilayah kerjanya masing-masing.

Dalam konteks ini, perlu adanya peningkatan keterampilan dan kemampuan di bidang pengamanan, seperti para satpam diingatkan untuk memahami perubahan-perubahan dalam peraturan, terutama mengenai Pam Swakarsa, yang diatur dalam Peraturan Polisi 01 Tahun 2023 perubahan atas Perpol 04 Tahun 2020.

BACA JUGA:613 PPPK Guru di OKU Selatan Resmi Dilantik Bupati Popo Ali Martopo

BACA JUGA:Ombudsman Temukan Dugaan 4 SMA Negeri di Palembang Perjual Belikan 'Bangku Siluman'

Juga dalam menjaga keamanan di lingkungan kerja, Satpam diharapkan terus meningkatkan keterampilan dan kemampuan dalam menghadapi situasi harkamtibmas.

Selanjutnya, apel konsolidasi ini juga bertujuan untuk mempersiapkan Satpam dalam menghadapi tahun politik Pemilu 2024.

Satpam dituntut untuk menunjukkan profesionalisme yang lebih tinggi dalam menjaga keamanan selama proses demokrasi.

Selain itu, apel konsolidasi ini juga menjadi kesempatan untuk mempererat silaturahmi antara Polri, Satpam, pengguna jasa keamanan, dan perusahaan jasa pengamanan (BUJP).

BACA JUGA:Modus Minta Antar Malah Begal Pelajar SMA, Aksi Pelaku Berujung di Kantor Polsek Sukarami Palembang

BACA JUGA:Kapolda Sumsel Ajak Masyarakat Tanam Pohon Sejak Dini


Kabag Ops Polres Muba Kompol M Ali menjelaskan, Satpam merupakan mitra Polri yang memiliki tugas penting dalam membantu Polri untuk menjaga ketertiban serta keamanan di wilayah kerjanya masing-masing, Rabu (23/8/2023).-Ruzi Iskandar-PALTV

Tema kegiatan "Bersama Polri, Satpam Siap Mensukseskan Pemilu Tahun 2024," mencerminkan tekad untuk menjaga ketertiban dan keselamatan selama pelaksanaan Pemilu.

Dalam kesempatan ini, para Satpam peserta apel konsolidasi diingatkan tentang tanggung jawab bersama dalam mengamankan dan mensukseskan Pemilu 2024.

Kategori :