Sementara itu, saat diwawancarai awak media Andi mengaku sudah setahun ini dipercayai untuk melakukan pencarian uang Kopkar Minanga Ogan. "Untuk melakukan pencarian memang biasa menggunakan cek kosong pak. Disana ada 4 spesimen tandatangan, namun 1 sudah berhenti jadi tinggal 3. Tapi untuk pencairan cukup 2 tandatangan saja sudah bisa di cairkan," jelas Andi.
Tersangka Andi juga bercerita bahwa di saat pelarian nya dia sempat berpindah-pindah hotel dan mengunjungi sejumlah tempat hiburan dengan tujuan untuk menenangkan diri. "Saya mengakui semua perbuatannya saya pak, dan siap mempertanggungjawabkan semuanya," pungkasnya.